Advertisement

Sejumlah Lokasi Ini Paling Rawan Jadi Tempat Penularan Covid-19

Newswire
Minggu, 20 Desember 2020 - 20:17 WIB
Bhekti Suryani
Sejumlah Lokasi Ini Paling Rawan Jadi Tempat Penularan Covid-19 Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA--Virus Corona diyakini mudah menyebar di tempat tertentu yang tidak punya sirkulasi udara yang baik.

Para pakar kesehatan menyarankan untuk menghindari tempat ramai dengan ventilasi udara yang buruk selama pandemi. Dalam hal ini, ada beberapa tempat spesifik yang nyatanya perlu Anda hindari untuk mengindari infeksi Covid-19.

Advertisement

Melansir dari Huffpost, berikut adalah beberapa tempat paling umum yang bisa menyebarkan pandemi, antra lain:

1. Tempat Perkumpulan Sosial

Michelle Krasowski, pustakawan di San Francisco Bay Area mengatakan bahwa pertemuan dalam berbagai bentuk telah menjadi tempat yang cukup berisiko.

“Orang-orang telah terinfeksi pada pertemuan kecil yang diikuti kurang dari enam orang, baik di dalam maupun di luar ruangan,” kata Krasowski.

Jika Anda makan di dalam ruangan atau di dalam tenda dengan orang-orang yang melepaskan masker, maka risiko infeksi Covid-19 meningkat secara eksponensial.

2. Restoran dan Bar

Sebagian besar data pelacakan kontak yang dipublikasikan online secara konsisten menemukan bahwa bar dan restoran berperan dalam transmisi Covid-19.

Menurut Anna Bershteyn, seorang profesor di departemen kesehatan populasi di New York University dan ahli dalam pemodelan Covid-19 mengatakan bahwa tidak semua restoran dan bar memiliki risiko yang sama. Risikonya kemungkinan lebih rendah dengan tempat makan di luar ruangan yang diberi jarak dengan luas.

3. Gym dan Studio Kebugaran

Sebuah studi baru-baru ini yang mengevaluasi data transmisi menentukan bahwa gym adalah tempat paling berisiko kedua dalam menularkan Covid-19 setelah restoran.

Saat orang berolahraga, mereka terengah-engah lebih dari biasanya, mengeluarkan tetesan pernapasan ke ruangan. Jika tidak ada banyak aliran udara, tetesannya dapat menggantung di udara selama berjam-jam dan kemudian terhirup orag lain.

4. Tempat Beribadah

Pertemuan keagamaan juga menempati urutan teratas dalam laporan pelacakan kontak dari Connecticut, Delaware, North Carolina, Maryland dan Washington, D.C.

Di gereja dan pertemuan keagamaan, orang cenderung menyanyi atau berdoa mengeluarkan tetesan ke udara dan berkumpul bersama di dalam ruangan untuk jangka waktu yang lama.

5. Tempat Kerja Tertentu

Pelacak kontak Montana memperkirakan bahwa 1 dari 6 orang terpapar di tempat kerja. Dalam hal ini pabrik dan gudang menjadi sumber penularan Covid-19.

“Kami telah melihat datanya dan sudah pasti terjadi (penularan) terutama pada industri di mana orang-orang berada dekat dan ada suara keras mesin yang membuat mereka harus berteriak dan berbicara satu sama lain,” kata Bershteyn.

6. Toko

Sebuah studi dari Boston juga menemukan bahwa pekerja toko kelontong memiliki risiko yang besar karena mereka berinteraksi dengan begitu banyak pelanggan.

Oleh karena itu, Krasowski menekankan bahwa di manapun Anda pergi, cobalah membatasi berapa banyak waktu yang Anda habiskan dengan orang lain yang berpotensi terinfeksi dan jaga agar ventilasi tetap baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Suara.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Pemadaman Listrik Rabu 24 April 2024, Cek Lokasinya!

Jogja
| Rabu, 24 April 2024, 07:17 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement