Advertisement
Pakar Sebut Vaksinasi Covid-19 Cuma Butuh 10 Menit per Orang
Relawan dan Tenaga Kesehatan melakukan simulasi uji klinis vaksin Covid-19 di Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran, Bandung, Jawa Barat, Kamis (6/8/2020). Bisnis - Rachman
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Proses vaksinasi Covid-19 dimulai dari pendaftaran hingga penyuntikkan diprediksi hanya membutuhkan waktu kurang lebih 10 menit.
Hal itu disampaikan pakar imunisasi Elizabeth Jane Soeardi dalam diskusi terkait proses penyimpanan vaksin dengan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Reisa Broto Asmoro.
Advertisement
Elizabeth Jane Soepardi menyampaikan bahwa idealnya pemberian vaksin Covid-19 sudah terjadwal, baik tempat hingga tanggal dan jam penyuntikkan.
“Baik petugas yang memberi pelayanan maupun masyarakat harus tahu sehingga pada waktunya nanti pemberi pelayanan dengan yang dilayani itu ketemu, teratur,” kata Elizabeth pada video yang ditayangkan di Youtube Sekretariat Presiden, Senin (20/11/2020).
Jika semua pihak terkait telah mengetahui jadwal tersebut, Jane memprediksi bahwa hanya dibutuhkan waktu maksimal 10 menit untuk setiap orang yang divaksinasi yakni mulai dari pendaftaran hingga penyuntikkan.
Selain itu, dia juga menyampaikan bahwa vaksin yang masuk ke Indonesia pasti akan masuk ke PT Bio Farma (Persero) sebelum didistribusikan ke seluruh Indonesia.
“Mereka [Bio Farma] sudah mempunyai armadanya untuk penerima vaksin dan mendistribusikannya,” ujarnya.
Seluruh provinsi pun, sambungnya, sudah memiliki cold room sebagai tempat penyimpanan vaksin selama 3-6 bulan yang secara bertahap dikirimkan ke kabupaten/kota hingga rumah sakit dan puskesmas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Panggil Gus Alex sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
Advertisement
Restorasi Gumuk Pasir Bantul Menjadi Fokus Penataan Pantai Selatan
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Prabowo Temui Zidane di Davos, Dorong Kemajuan Sepak Bola Nasional
- Sri Lestari dari Boyolali Sabet Empat Medali di ASEAN Para Games 2026
- Satpol PP Kota Jogja Kembali Tertibkan PKL dan Gepeng di Pasar Kembang
- Ganjar Pranowo Apresiasi Reresik Kali Code Bersama PDIP Kota Jogja
- Seluruh Jalur Pendakian Gunung Lawu Ditutup Februari 2026
- Ini Identitas Pelaku Penculikan di Sukoharjo, 1 Mobil Dirusak Massa
- Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Gunungkidul, Belum Ada Laporan Kerusakan
Advertisement
Advertisement



