Advertisement
Pakar Sebut Vaksinasi Covid-19 Cuma Butuh 10 Menit per Orang
Relawan dan Tenaga Kesehatan melakukan simulasi uji klinis vaksin Covid-19 di Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran, Bandung, Jawa Barat, Kamis (6/8/2020). Bisnis - Rachman
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Proses vaksinasi Covid-19 dimulai dari pendaftaran hingga penyuntikkan diprediksi hanya membutuhkan waktu kurang lebih 10 menit.
Hal itu disampaikan pakar imunisasi Elizabeth Jane Soeardi dalam diskusi terkait proses penyimpanan vaksin dengan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Reisa Broto Asmoro.
Advertisement
Elizabeth Jane Soepardi menyampaikan bahwa idealnya pemberian vaksin Covid-19 sudah terjadwal, baik tempat hingga tanggal dan jam penyuntikkan.
“Baik petugas yang memberi pelayanan maupun masyarakat harus tahu sehingga pada waktunya nanti pemberi pelayanan dengan yang dilayani itu ketemu, teratur,” kata Elizabeth pada video yang ditayangkan di Youtube Sekretariat Presiden, Senin (20/11/2020).
Jika semua pihak terkait telah mengetahui jadwal tersebut, Jane memprediksi bahwa hanya dibutuhkan waktu maksimal 10 menit untuk setiap orang yang divaksinasi yakni mulai dari pendaftaran hingga penyuntikkan.
Selain itu, dia juga menyampaikan bahwa vaksin yang masuk ke Indonesia pasti akan masuk ke PT Bio Farma (Persero) sebelum didistribusikan ke seluruh Indonesia.
“Mereka [Bio Farma] sudah mempunyai armadanya untuk penerima vaksin dan mendistribusikannya,” ujarnya.
Seluruh provinsi pun, sambungnya, sudah memiliki cold room sebagai tempat penyimpanan vaksin selama 3-6 bulan yang secara bertahap dikirimkan ke kabupaten/kota hingga rumah sakit dan puskesmas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Tanpa Kembang Api, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
- Trump Pertimbangkan Jual Jet Tempur F-35 ke Turki, Israel Waspada
- Trump Klaim 95 Persen Rencana Damai Rusia-Ukraina Telah Disepakati
- 46.207 Penumpang Tinggalkan Jakarta dengan Kereta Api Hari Ini
- Ratusan Warga Terdampak Banjir Bandang Kalimantan Selatan
Advertisement
Advertisement
Tiket Museum Nasional Disesuaikan, Lansia hingga Yatim Gratis
Advertisement
Berita Populer
- Kejagung Copot Jabatan Jaksa yang Kena Sanksi Berat
- Korupsi PJUTS ESDM 2020, Mantan Irjen Jadi Tersangka
- Jakarta Rayakan Tahun Baru 2026 dengan Doa dan Donasi
- Malam Tahun Baru, Sejumlah KA Berhenti di Stasiun Jatinegara
- Pengumuman Swasembada Beras-Jagung Diundur karena Bencana
- Libur Akhir Tahun, Wisatawan Bantul Diminta Beli Tiket Online
- Angka Pernikahan Nasional 2025 Naik, Tren Penurunan Terhenti
Advertisement
Advertisement




