Advertisement
NASA: 19 Asteroid Dekati Bumi Sepanjang Oktober 2020
Ilustrasi asteroid - JIBI
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - NASA memperingatkan bahwa asteroid suatu hari akan menghantam Bumi dan mungkin bisa menimbulkan kerusakan besar seperti yang pernah terjadi 66 juta tahun lalu ketika menghancurkan kehidupan dinosaurus.
Kapan waktu itu tiba tidak bisa dideteksi. Sebelumnya, NASA memprediksi asteroid Apophis akan menghantam Bumi pada tahun 2028 atau 2029. Namun, prediksi diralat dan asteroid itu dianggap tidak membahayakan dalam waktu dekat.
Advertisement
NASA menjelaskan asteroid yang berpotensi menyebabkan kerusakan besar di Bumi rata-rata hanya terjadi sekali setiap 100.000 tahun. Dan itupun mungkin bisa diantisipasi oleh para astronom jika mereka menemukan objek yang berada di orbit tabrakan dan berpotensi menabrak bumi, dengan membelokkannya dari jalur orbitnya.
Tentu saja, peringatan itu harus diwaspadai, meski telah disebutkan kejadian yang mungkin bisa menjadi kiamat bumi masih lama terjadi.
Tetapi, banyaknya komet dan asteroid yang mendekati bumi, akan menjadi pantauan penting bagi kehidupan tata surya dan bumi.
Sepanjang Oktober 2020 saja, NASA memprediksi ada 19 asteroid yang akan mendekati bumi. Yang terbesar adalah asteroid 2020 QD5 yang akan mendekati bumi pada 26 Oktober 2020, pukul 02.56 waktu AS.
Asteroid ini diketahui memiliki panjang 60 hingga 130 meter. Kemudian, asteroid kedua terbesar yang akan mendekati bumi bulan ini terjadi pada 7 Oktober dengan panjang hingga 81 meter yakni asteroid 2020 RK2.
Selanjutnya, asteroid dengan panjang 68 meter yakni 2020 T26 akan menghampiri pada 24 Oktober mendatang.
Berikut perincian daftar asteroid yang akan dekati bumi sepanjang Oktober 2020.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Panggil Gus Alex sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
Advertisement
Jadwal KA Bandara YIA Reguler dan Xpress Selasa 27 Januari 2026
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KA Bandara YIA Reguler dan Xpress Senin 26 Januari 2026
- Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo Hari Ini
- Vokalis Element Lucky Widja Tutup Usia, Industri Musik Berduka
- Jadwal SIM Keliling di Bantul, Senin 26 Januari 2026
- Awal 2026, Life Media Gratiskan Biaya Pasang Internet Rumah di Jogja
- Manchester United Tekuk Arsenal 3-2, Ini Kata Maguire
- Cuaca DIY Senin 26 Januari, Sleman Waspada Hujan Petir
Advertisement
Advertisement



