Advertisement
Satu Keluarga Diduga Korban Pembunuhan di Baki Sukoharjo Ternyata Pengusaha Rental Mobil
Proses evakuasi mayat satu keluarga di Duwet, Baki, Sukoharjo, Jumat (21/8/2020) malam. - Ist/Untung Suropati Rescue 79.
Advertisement
Harianjogja.com, SUKOHARJO--Satu keluarga yang ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan di Desa Duwet, Kecamatan Baki, Sukoharjo, Jumat (21/8/2020) diketahui merupakan pengusaha rental mobil.
Informasi yang dihimpun JIBI/Solopos dari berbagai sumber, keempat mayat itu terdiri atas suami, istri, dan dua anak. Mereka diduga korban pembunuhan oleh perampok.
Advertisement
Korban bernama Suranto alias Suranto Gareng yang merupakan pengusaha rental mobil. Rekan korban yang juga pengusaha rental mobil, Afla Haidar, kali terakhir berkontak via Whatsapp pada Selasa (18/8/2020).
BACA JUGA : 4 Orang Satu Keluarga Tewas Mengenaskan, Diduga Korban
Saat itu korban memesan mobil Hiace untuk mengantar pelanggan ke Jogja. Namun, Rabu (19/8/2020) malam, Afla sudah tak bisa menghubungi korban lagi padahal sudah memesan mobil.
Singkat cerita, Kamis (20/8/2020), Afla mengutus anak buahnya mengecek rumah korban. Setelah mencari informasi, sudah tidak ada lagi mobil di rumah korban dan hanya terlihat satu sepeda motor.
Sementara itu, pelanggan pemesan mobil juga mencari korban lantaran tak kunjung mendapatkan kepastian.
Kejadian penemuan mayat satu keluarga terdiri atas empat orang itu menggegerkan warga Desa Duwet, Baki, Sukoharjo. Dari rekaman video, warga berdatangan ke lokasi untuk melihat proses evakuasi keempat mayat.
BACA JUGA : Satu Keluarga di Penjaringan Dianiaya, Ibu Tewas, Anak
Sekitar pukul 23.30 WIB, seluruh jenazah berhasil dievakuasi petugas kepolisian dana dibawa ke RSUD dr Moewardi Solo. Hingga berita ini diunggah, belum berhasil mendapat informasi dari kepolisian.
Kapolres Sukoharjo AKBP Bambang Yugo Pamungkas maupun Kasatreskrim AKP Nanung Nugroho belum bisa dihubungi. Begitu juga dengan Polsek Baki. Pesan Whatsapp yang dikirim JIBI/Solopos kepada Kapolres juga belum terbaca.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Media Asing Ungkap Kamboja Tangkap 106 WNI Terkait Jaringan Penipuan
- Korban Tewas Akibat Serangan RSF di Sudan Capai 43 Orang
- Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Bikin Panik Warga Tarakan
- Pesawat Kargo UPS yang Meledak Angkut Bahan Bakar dan Paket Besar
- Bupati Banyuwangi Dukung Rencana Baru Proyek Kereta Cepat Whoosh
Advertisement
3 Bansos Cair di Gunungkidul November, Ini Daftar Penerimanya
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Polres Kulonprogo Siagakan 350 Personel Hadapi Bencana
- Xiaomi Siapkan HP Baterai 9.000 mAh, Hampir Setara Powerbank
- Tiga Anggota DPR Dinyatakan Langgar Etik, Dua Dibebaskan
- Doh Kyung Soo Resmi Gabung Blitzway Entertainment
- Dahan Pohon Munggur Patah Timpa Warung di Jalan Kusbini Jogja
- Warga Wirobrajan Nabung Lebaran lewat Bank Sampah
- Pengangguran di Jateng: Brebes Tertinggi, Wonogiri Terendah
Advertisement
Advertisement



