Advertisement
HASIL STUDI: Lockdown Lebih Awal Bisa Selamatkan Lebih Banyak Nyawa dari Corona
Foto ilustrasi sel virus SARS-CoV-2 dan sel darah merah. - Freepik
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Studi terbaru belakangan ini menyebut kebijakan lockdown merespons virus Corona efektif menekan jumlah kematian.
Setiap negara punya cara tersendiri dalam menghadapi dan menangani pandemi virus corona atau Covid-19.
Advertisement
Sebagian negara memilih untuk melakukan tes secara masif, sementara yang lain juga diiringi dengan pembatasan fisik atau lockdown.
Tapi, sebuah penelitian terbaru mengungkap bahwa sebagian besar kematian akibat virus Corona di Amerika Serikat dapat dihindari jika lockdown dapat dilakukan dua minggu lebih awal .
Dilansir dari New York Post, perkiraan oleh pemodel penyakit di Universitas Columbia mengatakan bahwa angka kematian akan menjadi 11.253 pada 3 Mei jika langkah-langkah tinggal di rumah telah diberlakukan pada 1 Maret.
Hingga kini tingkat kematian aktual telah mencapai 65.307. Data pertama kali dilaporkan oleh The New York Times pada Rabu malam.
Angka-angka itu menyimpulkan bahwa menerapkan lockdown dua minggu sebelumnya bisa membuat lebih sedikit korban atau 54.000 kematian pada awal Mei.
Di daerah metro New York saja, 4.300 nyawa akan selamat seandainya pembatasan diberlakukan seminggu sebelumnya, pada 8 Maret, dan diberlakukan secara nasional, menurut perkiraan.
Walikota Bill de Blasio menutup sekolah kota pada tanggal 15 Maret. Perintah tinggal di rumah Gubernur Andrew Cuomo tidak berlaku sampai 22 Maret.
Temuan ini didasarkan pada pemodelan penyakit menular yang melihat bagaimana berkurangnya kontak antara orang-orang yang dimulai pada pertengahan Maret memperlambat penyebaran virus. Semua model dalam studi ini hanya perkiraan.
Sebagai informasi, menurut data World Meters hingga Kamis (21/5/2020), lebih dari 5 juta orang di seluruh dunia terinfeksi virus corona.
Sementara, lebih dari 300 ribu di antaranya juga meninggal karena penyakit tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Cara Bersihkan Koper Usai Liburan agar Bebas Bakteri dan Bau
Advertisement
Berita Populer
- Pemkab Sleman Targetkan Rehabilitasi 964 Rumah Tak Layak Huni di 2026
- Hari Pahlawan Diperingati Setiap 10 November, Begini Sejarahnya
- Angka Stunting Gunungkidul Turun Jadi 16,2 Persen, Ini Resepnya
- Hendak Melarikan Diri, Dua Pelaku Penembak Hansip Diringkus Polisi
- DPRD Sragen Gelar Rapur, Tentukan Nasib PPPK Paruh Waktu
- DPR RI Nilai Vonis 14 Bulan Penabrak Mahasiswa UGM Tak Adil
- Sugiri Ditangkap KPK, Lisdyarita Jadi Plt Bupati Ponorogo
Advertisement
Advertisement




