Advertisement

Hari Pendidikan, Nadiem: Pendidikan Tidak Dilakukan di Sekolah Saja

Newswire
Sabtu, 02 Mei 2020 - 10:57 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Hari Pendidikan, Nadiem: Pendidikan Tidak Dilakukan di Sekolah Saja Mendikbud Nadiem Makarim. - Antarafoto

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA - Pandemi Covid-19 telah membuat para guru, siswa dan orang tua menyadari bahwa pendidikan bukan sesuatu yang bisa dilakukan di sekolah saja. Hal tersebut disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim saat peringatan Hari Pendidikan Nasional di Jakarta, Sabtu (2/5/2020). 

"Tetapi pendidikan yang efektif itu membutuhkan kolaborasi yang efektif dari guru, siswa dan orang tua. Tanpa kolaborasi itu, pendidikan yang efektif tidak mungkin terjadi," ujar Nadiem. 

Advertisement

Dia menambahkan krisis Covid-19 memakan begitu banyak nyawa dan menjadi tantangan luar biasa bagi Indonesia dan seluruh dunia. Namun dari krisis itu, para insan pendidikan mendapatkan banyak sekali hikmah dan pembelajaran yang bisa diterapkan setelahnya.

Untuk pertama kalinya, guru melakukan pembelajaran secara daring dengan menggunakan perangkat baru dan menyadari bahwa pembelajaran bisa terjadi dimanapun.

Orang tua juga untuk pertama kalinya menyadari betapa sulitnya tugas guru. Betapa sulitnya tantangan untuk bisa mengajar anak secara efektif. Kemudian menimbulkan empati kepada guru yang tadinya belum ada.

Nadiem menambahkan timbulnya empati dan solidaritas di tengah masyarakatpada saat pandemi Covid-19 merupakan suatu pembelajaran yang harus dikembangkan.

"Bukan hanya pada masa krisis, tetapi juga pada saat krisis berlalu," kata dia.

Belajar, lanjut Nadiem, memang tidak selalu mudah dan saat ini merupakan waktu yang tepat untuk berinovasi.

"Saatnya kita melakukan berbagai kegiatan eksperimen. Inilah kita mendengarkan hati nurani dan belajar dari Covid-19, agar menjadi masyarakat dan bangsa yang lebih baik pada masa depan," imbuh Nadiem.

Peringatan Hardiknas 2020 dilakukan secara terbatas dan terpusat yang diselenggarakan di Kantor Kemendikbud, Jakarta, yang kemudian disiarkan langsung melalui media sosial. Sementara peringatan Hardiknas di daerah ditiadakan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Daftar Tarif Tol Trans Jawa untuk Mudik Lebaran 2024, Jakarta-Jogja Rp507 Ribu

Jogja
| Jum'at, 29 Maret 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement