Advertisement
Kabar Gembira, Petani Miskin Bakal Dapat Bantuan Rp600.000
Seorang petani di wilayah Kecamatan Sentolo membuat lubang untuk menanam jagung, Selasa (8/5 - 2018).Harian Jogja/Beny Prasetya
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Pemerintah akan memberikan insentif kepada petani miskin agar bisa menanam pada periode tanam berikutnya di tengah wabah virus corona.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto berjanji akan memberikan insentif sebesar Rp600.000 kepada 2,4 juta petani miskin.
Advertisement
"Pemerintah juga melihat saat ini untuk memberikan insentif kepada para petani, yang jumlah petani kategori miskin sebanyak 2,44 juta orang. Insentif diberikan agar mereka bisa menanam di periode berikutnya," ujar Airlangga melalui video conference, Selasa (28/4/2020).
Airlangga menyebut bantuan tersebut diberikan dalam dua bentuk yakni bantuan langsung tunai sebesar Rp300.000 dan sarana prasarana produksi pertanian sebesar Rp300.000.
Namun ia tak merinci mekanisme pembagian insentif tersebut kepada petani kategori miskin.
"Tentunya pemerintah akan memberikan BLT sebesar Rp600.000 di mana Rp300.000 bantuan tunai dan Rp300.000 sarana prasarana produksi pertanian," katanya.
Sebelumnya, Presiden Jokowi meminta agar jajarannya untuk menjaga produksi pangan agar tetap berjalan dengan normal. Jokowi juga ingin para petani yang memproduksi pangan tetap menerapkan protokol kesehatan.
"Pastikan juga agar petani juga berproduksi tentu saja dengan menerapkan protokol kesehatan yang baik dan program stimulus ekonomi betul-betul bisa juga menjangkau yang berkaitan dengan produksi beras kita. Artinya menjangkau petani kita," ujar Jokowi dalam rapat terbatas, Selasa (28/4/2020).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Bantul Bebaskan PBB Lahan Pertanian Produktif Mulai 2026
Advertisement
Korea Selatan Perpanjang Bebas Biaya Visa hingga Juni 2026
Advertisement
Berita Populer
- Gudang Farmasi RSUD dr Harjono Ponorogo Terbakar
- Layanan Cuci Darah Diusulkan Dibuka di Rumah Sakit Ngoro-oro Patuk
- Trump Ancam Gelombang Serangan Kedua ke Venezuela
- Polda NTT Pastikan Jasad Korban Kapal Tenggelam Pelatih Valencia
- Libur Nataru, Penumpang Bandara YIA Tembus 13 Ribu per Hari
- DPUPKP Jogja Fokus Pemeliharaan Talut Rawan Longsor 2026
- Parkir Liar dan Kemacetan Masih Dikeluhkan Wisatawan Jogja
Advertisement
Advertisement



