Advertisement

Begini Kronologi Penemuan 2 Orang Tambahan Positif Corona di Indonesia

Mia Chitra Dinisari
Sabtu, 07 Maret 2020 - 11:47 WIB
Nina Atmasari
Begini Kronologi Penemuan 2 Orang Tambahan Positif Corona di Indonesia Juru Bicara Penanganan Virus Corona (Covid-19) Achmad Yurianto. - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA - Pemerintah mengumumkan dua orang positif terkena virus corona atau Covid 19. Dengan demikian, total orang positif virus tersebut mencapai empat orang.

Dua orang tersebut, merupakan bagian dari orang yang telah melakukan kontak dengan dua orang yang sebelumnya positif virus corona.

Advertisement

Kemenkes menjelaskan kronologi ditemukannya dua kasus baru tersebut dalam akun twitter resminya.

Sebelumnya Dinkes DKI Jakarta dengan dibantu Kepolisian RI dan BIN mengidentifikasi 80 orang yang berada di tempat itu pada saat event berlangsung, terdiri dari tamu, pegawai, termasuk orang-orang di sekitar yang memungkinkan terjadinya kontak.

Dari 80 orang yang ada dikerucutkan lagi menjadi 20 orang, karena disepanjang acara ada yang sama sekali tidak berada di ruangan tersebut seperti juru masak dan tukang parkir.

Kemudian dilakukan pendalaman, dari 20 orang mengerucut menjadi 7 orang.

Ketujuhnya dibawa ke RSPI Sulianti Saroso & dilakukan isolasi masing masing serta dilakukan serangkaian pemeriksaan. 7 orang tersebut memiliki gejala influenza ringan hingga sedang.

Dari 7 orang didapatkan 2 orang konfirm positif #COVID19 yang kemudian disebut kasus nomor 3 dan nomor 4.

Kondisi keduanya suhu tubuhnya dikisaran 37,6 dan 37,7, ada keluhan batuk, keluhan pilek namun tidak ada keluhan sesak nafas.

Sementara itu, untuk kondisi kasus 1 dan kasus 2 dalam keadaan baik, tidak ada keluhan sama sekali hanya sesekali batuk-batuk kecil dan intensitasnya pun jarang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Cegah Kecurangan Pengisian BBM, Polres Kulonprogo Cek SPBU

Kulonprogo
| Jum'at, 29 Maret 2024, 14:37 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement