Advertisement
Ditanya soal Demo Anies, Ahok: Aku kan Lulusan Mako Brimob
Basuki Tjahaja Purnama (BTP). - Ist/ Instagram
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dikabarkan bakal didemo dan dituntut mundur karena kasus banjir yang terjadi di Ibu Kota. Terkait hal itu, Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau Ahok mengklaim tak mengetahui rencana aksi unjuk rasa di depan Balai Kota tersebut.
Eks Gubernur DKI Jakarta itu enggan berkomentar banyak terkait adanya protes warga kepada Anies. Alasannya, dirinya tidak lagi tahu-menahu situasi di Jakarta setelah keluar dari penjara terkait kasus penodaan agama.
Advertisement
"Kalau soal demo aku enggak tahu. Aku kan sudah lulusan Mako Brimob, sudah lupa aku," ujar Ahok di Gedung Bina Graha, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (14/1/2020).
Diketahui, pegiat media sosial, Permadi Arya atau Abu Janda bersama kelompoknya berencana melakukan aksi demonstrasi di depan Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, siang ini.
BACA JUGA
Dalam aksinya mereka menuntut Anies mundur dari jabatannya karena Jakarta kebanjiran pada awal tahun 2020.
Kelompok Abu Janda ini terdiri dari beberapa pegiat media sosial lainnya seperti Nyai Dewi Tanjung, Effendi Achmad, dan Sisca Rumondor.
Namun dari rencana demo menuntut Anies mundur, massa tandingan yang tergabung dalam Jawara dan Pengacara Jaga Jakarta (Bang Japar) juga akan menggelar aksi yang sama untuk mengawal Anies. Bahkan, massa dari Bang Japar sudah berkumpul di dalam area Balai Kota terkait demonstrasi yang digelar massa Abu Janda Cs.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Bentrokan Saat Protes, Lima Orang Tewas di Iran
- Juan Pedro Franco, Mantan Manusia Terberat Dunia Meninggal
- Tanpa Kembang Api, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
- Trump Pertimbangkan Jual Jet Tempur F-35 ke Turki, Israel Waspada
- Trump Klaim 95 Persen Rencana Damai Rusia-Ukraina Telah Disepakati
Advertisement
Awal 2026, Bupati Gunungkidul Rotasi 110 Pejabat, Ini Daftarnya
Advertisement
Tiket Museum Nasional Disesuaikan, Lansia hingga Yatim Gratis
Advertisement
Berita Populer
- Penanganan Pohon Rawan Tumbang di Bantul Terkendala Kewenangan
- Kecelakaan di Magelang Naik 5 Persen, Curat Dominasi Kriminalitas
- Kemenkes Pastikan Vaksin Flu Efektif Hadapi Influenza H3N2
- Prabowo: Pemimpin Harus Siap Dihujat, Jangan Patah Semangat
- The Vibes of Paradise, Branding Baru Wisata Gunungkidul
- Borobudur Sambut 2026 dengan Ribuan Balon Penuh Empati
- Teror Beruntun Rumah DJ Donny Diserang Molotov, Ini Respons Polisi
Advertisement
Advertisement



