Advertisement
21.940 Warga Jakarta Masih Mengungsi akibat Banjir
Warga korban banjir mengungsi di Gelanggang Olahraga Pengadegan, Jakarta, Kamis (2/1/2020). Sebanyak 1.424 warga terdampak banjir mengungsi di posko yang telah disiapkan di beberapa lokasi. - Antara/Reno Esnir
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Badan Nasional Penanganan Bencana (BNPB) mencatat 21.940 warga di wilayah DKI Jakarta masih mengungsi hingga tiga hari setelah banjir besar, Jumat (3/1/2020).
BNPB menyebutkan jumlah pengungsi tertinggi di wilayah Jakarta Timur mencapai 9.122 orang, Jakarta Selatan (8.104 orang), Jakarta Pusat (2.703 orang), Jakarta Barat (1.103 orang), dan Jakarta Utara (908 orang).
Advertisement
Sementara itu, daerah yang masih tergenang air di Jakarta Selatan sebanyak 39 titik, Jakarta Timur (13 titik), Jakarta Barat (tujuh titik), Jakarta Pusat, Jakarta Utara sisa dua titik.
BNPB juga menginformasikan jumlah pengungsi dan lokasi genangan air di wilayah Banten antara lain Kabupaten Lebak (428 orang/13 titik), Kota Tangerang (3.350 orang/empat titik), dan Kota Tangerang Selatan (700 orang/lima titik).
Kemudian wilayah Jawa Barat meliputi Kota Depok 105 orang dan tidak ada titik genangan, Kota Bekasi (366.274 orang/58 titik), Kabupaten Bekasi (2.846 orang/27 titik), Kabupaten Bandung Barat, dan Cikarang sisa satu titik genangan.
Tercatat jumlah korban meninggal dunia akibat banjir di Jakarta, Banten, dan Jawa Barat sebanyak 43 orang dengan bantuan personel sekitar 1.432 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Walking Tour Telusuri Jejak Sejarah Simpang Lima Boyolali
Advertisement
Berita Populer
- Mercedes-Benz Recall 169 Unit EQB di AS, Risiko Baterai
- Harga Emas UBS dan Galeri24 Pegadaian Stagnan Hari Ini
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo, Minggu 4 Januari 2026
- Senegal dan Mali Lolos ke Perempat Final Piala Afrika 2025
- Taman Pintar Jogja Catat Pendapatan Rp14,45 Miliar di 2025
- Venezuela Punya Cadangan Minyak Terbesar, tapi Produksi Anjlok
- Jadwal KA Bandara Jogja Hari Ini, Minggu 4 Januari 2026
Advertisement
Advertisement




