Advertisement
BNPB Sebut Delapan Daerah ini Berpotensi Terdampak Banjir Akibat Hujan Lebat

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Sejumlah wilayah berpotensi terdampak banjir. Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Agus Wibowo menyebutkan hal itu berdasarkan peta prakiraan berbasis dampak hujan lebat di Tanah Air.
"Informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan terdapat delapan wilayah yang berpotensi terdampak banjir akibat hujan lebat yang mengguyur wilayah tersebut," ujar Agus Wibowo di Jakarta, Rabu (25/12/2019).
Advertisement
Delapan wilayah yang memiliki potensi terdampak banjir yakni Jawa Timur (status siaga), Aceh (status waspada), Sumatera Utara (status waspada), Sumatera Barat (status Waspada), Jambi (status waspada), Jawa Barat dan Jawa Tengah (waspada), Kalimantan Selatan (waspada), Kalimantan Utara dan Kalimantan Timur (waspada), dan Sulawesi Barat dan Sulawesi Selatan (waspada).
Kondisi itu berlaku pada 25 Desember 2019 pukul 07.00 WIB hingga 26 Desember 2019 pukul 07.00 WIB.
BACA JUGA
Agus menambahkan Jawa Timur sudah menyiapkan status siaga darurat bencana hidrometeorologi. Hal tersebut tertuang dalam Keputusan Gubernur Jawa Timur No 188/650/KPTS/013/2019 tertanggal 16 Desember 2019.
"Begitu juga dengan Kalsel yang juga sudah menetapkan status siaga darurat," kata dia.
Saat ini sejumlah daerah menetapkan status tanggap darurat yakni Sumatera Barat, Aceh, Riau, Sumatera Barat, dan Sulawesi Tengah. Sedangkan untuk siaga darurat selain Kalimantan Selatan dan Jawa Timur yakni, Jawa Barat dan Nusa Tenggara Barat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Polisi Bongkar Jaringan Narkoba Internasional, Sita 17,6 Kg Sabu-Sabu
- Alexander Ramlie, Miliarder Termuda Indonesia dengan Kekayaan Rp39 T
- Kasus Trans 7, Polda Metro Jaya Dalami Dugaan Pelanggaran ITE
- BPBD Sarmi Pantau Dampak Gempa Magnitudo 6,6 di Papua
- 13,1 juta Penumpang Bersubsidi Sudah Dilayani Oleh PT KAI
Advertisement
Advertisement

Thai AirAsia Sambung Kembali Penerbangan Internasional di GBIA
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling Kulonprogo Kamis 16 Oktober 2025
- LBH GP Ansor Laporkan Xpose Uncensored Trans7 ke KPI
- Jadwal Kereta Bandara YIA Hari Ini Kamis 16 Oktober 2025
- Jadwal Kereta Api Prameks Kamis 16 Oktober 2025
- Cegah Keracunan, Prabowo Perketat SOP Pelaksanaan MBG
- Jaga Akurasi, Timbangan Pedagang Gunungkidul Ditera Ulang
- Jadwal SIM Keliling Bantul Hari Ini Kamis 16 Oktober 2025
Advertisement
Advertisement