Demam Babi Dorong Impor Daging AS ke China Melonjak
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Impor daging babi China dari AS melonjak ke rekor mingguan terbesar setelah demam babi Afrika menghancurkan populasi babi di negara konsumen daging terbesar di Asia tersebut.
Berdasarkan data Departemen Pertanian AS yang dirilis Kamis (10/10) dalam pekan yang berakhir 3 Oktober, impor melonjak menjadi 142.200 metrik ton. Untuk bulan September, pengiriman mencapai 19.900 ton.
Advertisement
China mengisyaratkan akan mengimpor sebanyak 400.000 ton untuk membendung kekurangan domestik setelah wabah demam babi menewaskan jutaan babi. Negara itu juga tampaknya siap untuk meningkatkan pembelian produk pertanian sebagai isyarat niat baik sebelum pembicaraan antara Washington dan Beijing meredakan ketegangan perdagangan.
“Meskipun penjualan ekspor daging babi untuk tahun depan diperkirakan melonjak, pasokan babi di AS saat ini masih cukup dan akan berlangsung selama beberapa minggu lagi,” kata David Kruse, presiden Commstock Investments, seperti dikutip Bloomberg.
“Penyembelihan babi pekan lalu lalu naik 7 persen dari tahun sebelumnya. AS punya banyak persediaan babi, dan ekspor ke Asia akan meningkat pada 2020,” lanjutnya.
Di Chicago Mercantile Exchange, komoditas babi berjangka untuk kontrak Desember turun sebanyak 2,2 persen menjadi 67,95 sen per pound. Harga melonjak 8,1 persen dalam dua hari sebelumnya.
Volatilitas dalam bursa berjangkan telah melonjak ke rekor tertinggi, didorong oleh spekulasi kapan tepatnya permintaan China akan muncul. Data USDA pada hari Kamis menunjukkan 123.500 ton pengiriman dijadwalkan pada tahun 2020.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Korban Apartemen Malioboro City Syukuri Penyerahan Unit, Minta Kasus Tuntas
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Catatan Hitam Pilkada, Pelajar Meninggal Dunia dalam Kericuhan Saat Kampanye Terbuka di Bima
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Presiden Filipina Sebut Upaya Banding Vonis Mary Jane Jadi Penjara Seumur Hidup Berhasil
- Puncak Arus Mudik Liburan Natal Diprediksi Terjadi pada 24 Desember
- Pekan Depan Dipanggil, Firli Bahuri Diminta Kooperatif
- Libur Natal dan Tahun Baru, Potensi Pergerakan Orang Diprediksi Mencapai 110,67 Juta Jiwa
Advertisement
Advertisement