Advertisement
MRT Pertanyakan Komitmen PLN Terkait Pasokan Listrik

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - PT Mass Rapid Transit Jakarta mempertanyakan komitmen Perusahaan Listrik Negara (PLN) terkait kepastian pasokan listrik untuk operasional transportas massal tersebut.
Direktur Konstruksi PT MRT Jakarta Silvia Halim mengatakan sebenarnya ada dua sumber energi (power source) independen yang berasal dari dua gardu induk berbeda, yaitu Gardu Induk Pondok Indah dan Gardu Induk CSW.
Advertisement
Dia menuturkan sistem independen artinya dari dua pembangkit yang berbeda, tidak tersambung satu sama lain atau tidak terjadi total power shut down.
"Apa yang terjadi kemarin ternyata dua source independen ini down semua. Jadi memang ini perlu menjadi kajian MRT dengan PLN. Bagaimana tindak lanjut ke depannya?" ujarnya, Senin (5/8/2019)
Menurut Silvia, probabilitas dari kejadian padamnya listrik serentak pada Minggu (4/8/2019) bisa dibilang sifatnya kecil sekali sehingga menyebabkan dua gardu independen itu mati secara bersamaan.
Dia memaparkan saat listrik mati (power shut down) ada tujuh kereta MRT yang sedang berada di jalur, baik layang maupun bawah tanah (underground). Tanpa pikir panjang, petugas keamanan di stasiun MRT langsung melakukan evakuasi penumpang menuju tempat aman.
"Ada tiga kereta yang kebetulan berhentinya di platform stasiun sehingga bisa langsung dievakuasi. Namun, ada empat kereta yang berada di antar stasiun. Karena itu tadi terjadi evakuasi penumpang dari kereta dan dibawa menuju stasiun terdekatnya," jelasnya.
Silvia mengatakan hal yang perlu menjadi perhatian yakni saat listrik menyala kembali (power turn on) pada pukul 20.00 WIB, kereta MRT Jakarta langsung segera beroperasi untuk mengangkut penumpang.
Yang dilakukan MRT Jakarta, lanjutnya, pada pertama kali yaitu memastikan semua sistem dan rel sudah stabil kembali. Tidak ada masalah yang bisa menimbulkan masalah dan berakibat fatal bagi keamanan penumpang.
"Dan seperti saya sampaikan, kejadian yang dialami kemarin memang sesuatu yang benar-benar di luar dugaan. MRT sebenarnya punya genset untuk emergency power supply saja. Memastikan bahwa lampu-lampu emergency menyala sehingga memudahkan kita untuk evakuasi dengan baik," tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Menteri HAM Natalius Pigai Menilai Bagus Rencana Gubernur Jabar Mengirim Siswa Nakal ke Barak Militer
- Satgas Koperasi Merah Putih Resmi Dibentuk, Zulkifli Hasan Jabat Ketua
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
Advertisement

Akhirnya Tanah Tutupan Jepang di Bantul Kini Sudah Bersertifikat
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- 10 Jemaah Calon Haji Meninggal Dunia
- Homestay di Kawasan Borobudur Ramai Dikunjungi Wisatawan
- Hasan Nasbi: Mahasiswa Unggah Meme Presiden Prabowo dan Jokowi Sebaiknya Dibina
- Pakistan Sebut Mempertimbangkan Opsi Damai dengan India, Ini Syaratnya
- Menteri HAM Natalius Pigai Menilai Bagus Rencana Gubernur Jabar Mengirim Siswa Nakal ke Barak Militer
- Paket Makanan untuk Jemaah Haji Indonesia Disajikan dalam Empat Warna Wadah
- Donald Trump Sebut India dan Pakistan Sepakat Gencatan Senjata karena Mediasi Amerika Serikat
Advertisement