Advertisement
Antisipasi Masalah karena Listrik Padam, Ini Usulan Menteri Perhubungan

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengusulkan sejumlah infrastruktur strategis yang bergantung pada pasokan listrik memiliki pembangkit listrik secara mandiri.
Usulan tersebut dilontarkan menyusul terganggunya aliran listrik di sebagian wilayah kerja sistem kelistrikan Jawa-Bali, berlangsung sejak Minggu (4/8/2019) sekitar pukul 11.50 WIB.
Advertisement
“Saya sebenarnya merekomendasikan dari sejak dulu saya di Jakpro [PT Jakarta Propertindo] bahwa kalau kegiatan strategis seperti bandara, MRT, kereta listrik [baik commuter maupun MRT dan LRT] mesti punya pembangkit sendiri sehingga [suplai listriknya] double,” ujarnya, Senin (5/8/2019).
Menurut Budi, selain karena menjadi tumpuan bagi banyak kepentingan, padamnya listrik selama berjam-jam ini juga menyangkut harga diri bangsa.
Di samping itu, kepemilikan pembangkit listrik oleh perusahaan yang mengelola sarana vital ini juga bisa menjadi sumber pemasukan baru bagi perusahaan, khususnya seperti PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) yang saat ini menjalankan tugas PSO (public service obligation) atau subsidi.
“Ini kan kegiatan setengah subsidi. Jadi, kalau dia ada income bisa mengurangi subsidi juga. Ini konsep yang saya sampaikan,” katanya.
Menurut Budi, penyedia jasa seperti MRT perlu memiliki pembangkit yang bisa menyuplai listrik hingga 130 megawatt (MW) apalagi jika tahap 2 akan beroperasi kelak. Untuk KCI, dia juga menyarankan pembangkit listrik dengan kapasitas suplai yang sama yakni 139 Megawatt.
Adapun alokasi pembangunan pembangkit, menurutnya bisa dianggarkan dalam belanja modal (capital expenditure) perusahaan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

10 SD Tidak Dapat Murid Baru di Gunungkidul Tak Langsung Ditutup
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
- Aceh Diguncang Gempa Magnitudo 5,1, Begini Penjelasan BMKG
- Begini Alur Kuota Haji 2026 dari Arab Saudi untuk Indonesia, Kata Istana
Advertisement
Advertisement