Advertisement
Hadir di Silaturahmi ICMI, JK Bahas Pertemuan dengan Prabowo
Wakil Presiden Jusuf Kalla. - Antara/Mohammad Ayudha
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Wakil Presiden RI Jusuf Kalla pada acara silaturahmi kebangsaan Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) mengungkap isi diskusi dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengenai tujuan politiknya membangun bangsa.
"Artinya, kalau kita punya tujuan yang sama dan kita capai, kita pasti bersatu. Yang jadi soal kalau tujuan itu tidak dicapai, kita akan mengalami perbedaan dan persatuan menjadi renggang," kata Wapres dalam sambutannya pada acara yang diselenggarakan di Hotel Westin, Jakarta, Jumat (5/7/2019) malam.
Advertisement
Wapres menjelaskan tujuan Prabowo serupa, yakni memajukan bangsa, baik di sektor ekonomi maupun sosial secara adil. Menurut JK, salah satu inti pokok pembahasan adalah mencari tujuan kebangsaan untuk mencapai persatuan.
Jika bersatu tanpa tujuan yang jelas, menurut JK, dapat menimbulkan perbedaan maupun masalah. "Bagaimana memajukan bangsa ini? Apakah sosial ekonominya dengan baik, dengan adil? Dengan rasa adil, akan tercipta persatuan. Itu tanggung jawab bersama," ujar Wapres JK yang juga Ketua Dewan Penasihat ICMI Pusat.
BACA JUGA
Prabowo juga menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Penasihat di ICMI Pusat periode 2015 sampai 2020. Acara halalbihalal ICMI bertema Rekonsiliasi untuk Bangsa itu dihadiri, antara lain, Ketua Umum ICMI Jimly Asshiddiqie, Ketua MPR RI Zulkifli Hasan, dan Ketua Dewan Pakar ICMI Hamdan Zoelva.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pesawat Smart Air Jatuh di Nabire, Diduga Gagal Lepas Landas
- Dugaan Tak Profesional, Tim SIRI Kejagung Periksa Sejumlah Kajari
- BNN Ingatkan Bahaya Whip Pink, Gas Tertawa Bukan untuk Gaya Hidup
- KPK Panggil Gus Alex sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
Advertisement
Sedekah Benih Ikan Pengantin Jadi Strategi Gemarikan Kulonprogo
Advertisement
Peta Global Situs Warisan Dunia Unesco dari Eropa hingga Asia
Advertisement
Berita Populer
- Biopori Jumbo Tekan Sampah Organik di Cokrodiningratan
- Sidang Ungkap Dana Hibah Pariwisata Dibahas Jelang Pilkada Sleman
- Santri Pesantren di Temanggung Aksi Sosial dan Tanam Pohon di TPA
- Kolaborasi Didorong, Pariwisata DIY Diarahkan Lebih Merata dan Inklusi
- Iran Klaim Lebih Siap Hadapi Ancaman Serangan AS di Tengah Ketegangan
- Kemkomdigi Wajibkan Label Konten AI Generatif di Platform Digital
- Jadwal Lengkap KRL Jogja-Solo Selasa 27 Januari 2026, Tarif Rp8.000
Advertisement
Advertisement



