Advertisement
Ini Isi Pembicaraan dalam Pertemuan Jusuf Kalla & Prabowo
Wakil Presiden Jusuf Kalla menggelar Silahturahmi Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) di Jakarta, Jumat, 5 Juli 2019. - JIBI/Bisnis Indonesia/Anggara Fernando
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Di hadapan para pemuka Ikatan Cendikiawan Muslim se-Indonesia (ICMI), Wakil PresidenJusuf Kalla menyebutkan sudah bertemu dengan calon presiden Prabowo Subianto.
"Pertama kali [awal pertemuan] saya tanya ke beliau [Prabowo]. Tujuan bapak apa [dalam hidup], [kata Prabowo] tujuannya adalah memajukan bangsa ini, ekonominya, sosialnya secara adil," kata Jusuf Kalla pada Silahturahmi Kebangsaan ICMI di Jakarta, Jumat (5/7/2019).
Menurutnya, dengan tujuan yang disampaikan oleh Prabowo maka dirinya langsung mengulurkan tangan sebagai sebuah persetujuan atas tujuan besar itu.
"Artinya kalau kita punya tujuan yang sama dan kita [ingin] capai, kita pasti bersatu. Yang jadi soal kalau tujuan itu tidak dicapai maka kita akan alami perbedaan dan persatuan menjadi renggang," katanya lebih lanjut.
Jusuf Kalla yang pada masa mudanya merupakan pengendali Grup Bukaka itu menambahkan sangat penting agar seluruh elemen bangsa mengetahui tujuan utama berbangsa. Tujuan yang sama ini akan mengikat seluruh elemen untuk selalu bersatu.
"Kalau kita mulai bersatu tanpa tujuan jelas akan menimbulkan perbedaan-perbedaan sehingga akan menimbulkan masalah," katanya.
Advertisement
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue
Advertisement
Berita Populer
- Pengolahan Sampah Mandiri Jogja Diperkuat Usai TPST Piyungan Tutup
- BEI DIY Target Tambah 75.000 Investor di 2026, Ini Pertimbangannya
- Final Piala Super Spanyol: Mbappe Belum Pasti Starter Lawan Barca
- PSS Vs PSIS Berlangsung Sengit, Begini Komentar Kedua Klub
- Target PAD Bantul 2026 Dipatok Rp773 Miliar
- Jadwal KRL Solo Jogja, Minggu 11 Januari 2026
- Strategi BYD Bertahan lewat Inovasi Meski Teknologi Ditiru
Advertisement
Advertisement




