Advertisement
Pria Terduga Teroris Diringkus Polisi di Madiun
Mako Brimob Polda Detasemen C Pelopor Jatim di Jl. Yos Sudarso, Kota Madiun. (Madiunpos.com/Abdul Jalil)
Advertisement
Harianjogja.com, MADIUN--Tim Densus 88 berhasil meringkus seorang pria berinisial JS, 47, warga Mejayan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Selasa (14/5/2019) pagi. Ia ditangkap karena dugaan kasus terorisme.
JS diciduk petugas di Pasar Sayur Caruban. Saat ini JS masih menjalani pemeriksaan di Mako Brimob Polda Detasemen C Pelopor Jawa Timur di Jl. Yos Sudarso, Kota Madiun.
Advertisement
Kapolres Madiun, AKBP Ruruh Wicaksono, membenarkan adanya penangkapan seorang pria yang diduga terlibat dalam kasus terorisme. Dia menuturkan saat ini pria tersebut masih menjalani pemeriksaan di Mako Brimob Polda Jatim.
Ruruh menuturkan pihaknya menyiagakan lima petugas di rumah terduga teroris di Mejayan, Kabupaten Madiun.
BACA JUGA
"Ada lima petugas yang kami siagakan di luar rumah [terduga]," ujar dia, Selasa.
Pemeriksaan di Mako Brimob tertutup dan wartawan tidak boleh masuk untuk melakukan peliputan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Solopos.com/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo, Jumat 21 November 2025
- Jadwal KA Bandara Jogja, Jumat 21 November 2025
- Drainase Rp850 Juta Dibangun, Alun-Alun Wonosari Bebas Banjir
- Jadwal SIM Keliling Sleman, Jumat 21 November 2025
- Prakiraan Cuaca Jogja, 21 November 2025: Hujan Sedang
- Fiskal Sleman Siap Topang Kenaikan Banpol Rp12.000 per Suara
- Jadwal SIM Keliling Kota Jogja Hari Ini, 21 November 2025
Advertisement
Advertisement





