Advertisement
Ribuan Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal Akibat Kebakaran di Jakarta Utara
Ilustrasi petugas UPT Pemadam Kebakaran Gunungkidul saat berjibaku memadamkan api di dua rumah yang terbakar di Dusun Garon, Desa Tambakromo, Kecamatan Ponjong, Kamis (25/4/2019). - Istimewa/Dokumen Polsek Ponjong
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Sebanyak 400 kepala keluarga (KK) dengan total 3.500 jiwa kehilangan tempat tinggal akibat kebakaran di pemukiman padat penduduk di Kampung Bandan RW05, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Sabtu (11/5/2019).
"Ada 450 bangunan yang terbakar, sedangkan total sementara kepala keluarga yang terpaksa mengungsi ada 400 KK dengan total 3.500 jiwa," kata Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara, Satriadi Gunawan, di Jakarta.
Advertisement
Satriadi mengatakan, berdasarkan keterangan saksi, kebakaran terjadi pada sekitar pukul 14.15 WIB. "Saksi melihat ada api yang berasal dari salah satu rumah di RT12 Kelurahan Ancol. Kemudian bersama warga lainnya mencoba memadamkan api," tutur Satriadi.
Kebakaran di RW05 Kampung Bandan tersebut mempengaruhi tiga RT yaitu, RT11, RT12 dan RT13. Kawasan pemukiman padat dengan rumah yang saling berdekatan dengan banyaknya bangunan semi permamen membuat si jago merah sulit untuk dijinakkan.
BACA JUGA
Sampai saat ini, ada 20 unit pemadam yang dikerahkan, yakni dari Jakarta Utara ada 12 unit, lima dari Jakarta Pusat dan tiga dari Jakarta Barat.
Situasi saat ini api sudah berhasil dikendalikan, namun petugas damkar masih berada di lokasi untuk melakukan pendinginan di TKP kebakaran.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Pemda DIY Tegaskan UMP 2026 Sudah Jalan Tengah Buruh-Pengusaha
Advertisement
10 Destinasi Terfavorit di Sleman Selama Libur Nataru, Ini Daftarnya
Advertisement
Berita Populer
- Pemda DIY Perkuat Wisata Berbasis Experience Economy
- 75 Persen Tiket Nataru Dibeli Lewat Access by KAI
- Danantara Kembangkan Kompleks Haji RI di Makkah
- Bupati Bantul: Anggaran Turun, Layanan Publik Tak Boleh Menurun
- Peneliti UGM Kaji Sistem Produksi Kerbau Berbasis Lokal
- Jadwal SIM Keliling Polda DIY, Kamis 8 Januari 2026
- Super Flu H3N2 Mengintai Jogja, Dinkes Minta Warga Waspada
Advertisement
Advertisement



