Advertisement
Mendagri Sebut Perekaman E-KTP Sudah Mencapai 98%
Pegawai Disdukcapil Kulonprogo memilah keping e-KTP invalid di Kantor Pelayanan Disdukcapil Kulonprogo, Selasa (18/12/2018). Pemilahan dilakukan sebelum e-KTP tersebut dimusnahkan. - Harian Jogja/Uli Febriarni
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo meyakini bahwa pihaknya konsiten dalam melakukan percepatan perekaman KTP elektronik atau e-KTP, yang juga berguna demi melancarkan Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 nanti.
Namun, menurut Tjahjo Kumolo percepatan perekaman e-KTP tersebut juga ditentukan oleh sikap masyarakat sendiri. Jika masyarakat bersikap proaktif, maka hal itu bisa segera dirampungkan.
Advertisement
Hal tersebut disampaikan oleh Tjahjo Kumolo kepada awak media usai memimpin apel dan menyaksikan simulasi yang dilakukan oleh staf Kemendagri di hadapan aparatur sipil negara (ASN) di lapangan Kantor Pusat Kemendagri.
“Percepatan perekaman ya terus kami jemput bola. Itu kan tergantung masyarakat, kalau masyarakat proaktif, akan bisa (segera rampung),” ujar Tjahjo Kumolo di Kantor Pusat Kemendagri, Jakarta Pusat, Jumat (22/3/2019).
BACA JUGA
Pasalnya, Tjahjo Kumolo menyebutkan bahwa pihaknya, yakni Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil konsisten membuka layanan kepada masyarakat selama 24 jam dan bahkan pada hari libur.
Dikarenakan konsistensi tersebut, politisi asal PDI Perjuangan ini mengungkapkan bahwa proses penyelesaian perekaman e-KTP sudah mencapai angka 98 persen. Maka dari itu, hanya terdapat 2% yang belum selesai.
“Dukcapil kami sekarang 24 jam standby, bahkan hari libur kita buka, tergantung masyarakat pro aktif. Sekarang perekaman e-KTP sudah hampir 98 persen, tinggal 2 persen,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
- Venezuela Bergejolak Usai Maduro Ditangkap Pasukan AS
Advertisement
10 Gerai KDMP Kulonprogo Dibangun, Didampingi BA dari Pusat
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- DLH Jogja Jemput Sampah Organik Kering, 200 Kg per Kelurahan
- Antisipasi Super Flu, Bandara Ngurah Rai Pasang Thermo Scanner
- Pemkab Sleman Kucurkan Rp145 Juta untuk Renovasi Masjid
- Libur Nataru, Kunjungan Wisata Gunungkidul Tembus 332 Ribu
- KPK Duga Eks Sekdis CKTR Bekasi Terima Aliran Uang Bupati
- Kasus Wonokromo, Pemkab Bantul Kumpulkan Bendahara Kalurahan
- Jadwal KRL Solo Jogja, Selasa 6 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



