Advertisement
Dua WNI Tewas Dimutilasi di Malaysia
Ilustrasi. - Antaranews/Ridwan Triatmodjo
Advertisement
Harianjogja.com, MALAYSIA--Dua korban mutilasi yang jasadnya ditemukan di Sungai Buloh, Selangor adalah warga negara Indonesia (WNI). Hal itu disampaikan oleh Polis Diraja Malaysia (PDRM).
Kepastian itu diterima KBRI Kuala Lumpur pada Kamis (28/2/2019), setelah PDRM menuntaskan proses pencocokan DNA kedua korban dengan contoh DNA keluarga masing-masing yang diupayakan oleh Pemerintah Indonesia.
Advertisement
Dalam keterangan tertulis KBRI Kuala Lumpur yang diterima di Jakarta, Jumat (1/3/2019), disebutkan KBRI telah menyampaikan kabar duka tersebut kepada keluarga korban atas nama Nuryant, 37, di Bandung dan Ai Munawarah, 20, di Bekasi. KBRI Kuala Lumpur akan segera melakukan proses pemulangan jenazah dalam waktu dekat.
Dengan penetapan identitas kedua korban, PDRM dapat mulai melakukan pengembangan penyidikan kasus ini. Pemerintah Indonesia melalui KBRI Kuala Lumpur akan memberikan dukungan penuh dalam upaya pengungkapan kasus ini, sebagaimana yang telah dilakukan sejak munculnya kasus tersebut, termasuk pendampingan bagi keluarga kedua korban.
BACA JUGA
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Tanpa Kembang Api, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
- Trump Pertimbangkan Jual Jet Tempur F-35 ke Turki, Israel Waspada
- Trump Klaim 95 Persen Rencana Damai Rusia-Ukraina Telah Disepakati
- 46.207 Penumpang Tinggalkan Jakarta dengan Kereta Api Hari Ini
- Ratusan Warga Terdampak Banjir Bandang Kalimantan Selatan
Advertisement
Advertisement
Tiket Museum Nasional Disesuaikan, Lansia hingga Yatim Gratis
Advertisement
Berita Populer
- BMKG Catat 11 Gempa Guncang Aceh Sehari
- Thailand Bebaskan 18 Tentara Kamboja Pasca Gencatan Senjata
- HPE Konsentrat Tembaga dan Emas Naik Awal Januari 2026
- Agnez Mo Tiga Kali Absen Sidang Gugatan Lagu Bilang Saja
- Kejagung Copot Jabatan Jaksa yang Kena Sanksi Berat
- Korupsi PJUTS ESDM 2020, Mantan Irjen Jadi Tersangka
- Jakarta Rayakan Tahun Baru 2026 dengan Doa dan Donasi
Advertisement
Advertisement




