Advertisement

Jokowi Tegaskan Reforma Agraria Tetap Berjalan

Amanda Kusumawardhani
Jum'at, 22 Februari 2019 - 13:19 WIB
Budi Cahyana
Jokowi Tegaskan Reforma Agraria Tetap Berjalan Presiden Joko Widodo berpidato saat penyerahan sertifikat tanah untuk rakyat di Gelanggang Remaja Pasar Minggu, Jakarta, Jumat (22/2/2019). - ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA--Presiden Joko Widodo menegaskan komitmennya untuk melanjutkan agenda reforma agraria.

"Kalau ada yang bilang bagi-bagi sertifikat enggak ada gunanya, ya silakan. Enggak apa-apa. Namun tetap program ini akan terus kami lanjutkan," katanya ketika memberikan sambutan pada Penyerahan Sertipikat Tanah untuk Rakyat di Gelanggang Remaja Pasar Minggu, Jumat (22/2/2019).

Advertisement

Dia beralasan, dari seluruh Indonesia, pemerintah baru mengeluarkan sekitar 46 juta sertifikat dari total 126 juta sertifikat pada 2016.

Hingga saat ini, Jokowi mengaku masih banyak menemukan sengketa tanah akibat ketiadaan sertifikat di sejumlah daerah.

Berdasarkan data Kementerian Agraria dan Tata Ruang, jumlah sertifikat yang sudah dikeluarkan pada 2017 mencapai 5 juta, lalu 7 juta pada 2018, dan tahun ini ditargetkan sebanyak 9 juta sertifikat.

"Kenapa sertifikat ini diberikan? Karena setiap saya pergi ke desa, suara yang masuk ke saya adalah sengketa lahan, sengketa tanah," ujarnya di depan 2.000 penerima sertifikat yang datang.

Pada kesempatan yang sama, Jokowi juga membagikan 3.000 sertifikat di Jakarta Selatan yang diwakili oleh 12 penerima sertifikat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Terbaru! KRL Jogja-Solo Sabtu 20 April 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu dan Lempuyangan

Jogja
| Sabtu, 20 April 2024, 00:57 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement