Buktikan Omongan Rp100.000 Dapat Apa, Tsamara Amany Belanja ke Pasar
Advertisement
Harianjogja.com, SEMARANG--Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Tsamara Amany ke pasar untuk membuktikan pernyataan kubu Prabowo Subianto yang mengatakan bawa uang Rp100.00 dapat apa.
Tsamara datang ke Pasar Sampangan Kota Semarang, Rabu (20/2/2019) kemarin. Tsamara menyebut, jika harga bahan pokok semua stabil, harga bawang merah ia temui masih di harga Rp35.000 per kilogram (kg), harga ayam juga masih terjangkau oleh masyarakat dengan harga Rp34.000 per kg.
Advertisement
"Kita ingin memastikan harga bahan pokok itu memang sesuai dengan kenyataan, stabil dan terjangkau," kata Tsamara, disela agenda Solidarity Tour Semarang, Rabu (20/2/2019).
"Itu harga masih stabil dan sangat terjangkau, beli bawang merah atau putih Rp5.000 saja dapat lumayan," lanjut Tsamara.
Untuk lebih memastikan, dara 22 tahun itu lalu membuat eksperimen dengan membelanjakan uang sebesar Rp100.000, dia menanyakan ke penjual pasar jika akan membuat sayur sop untuk keluarga besar.
Dari eksperimennya, dia mendapat aneka macam bumbu sop seperti, bawang merah putih, bombay, merica, kentang, wortel tomat, sayuran sampai daging ayam. "Itu Rp100.000 komplit dapat banyak banget, jangan sampai ada yang bilang bahwa Rp100.000 tidak dapat apa-apa. Ini untuk menjawab pernyataan yang digemborkan-gemborkan oleh paslon 02," tandasnya.
Tsamara menilai, jika pernyataan paslon 02 soal harga sembako tak stabil dan tak terjangkau tidak benar. Bahwa standar hidup itu berbeda, tak bisa digeneralisir.
"Standar hidup di Jateng dan di Jakarta itu beda-beda. Jadi jangan kemudian ditarik secara umum dan dikatakan harga malah tak terjangkau, dan saya pikir bahwa harga terjangkau di masyarakat, inflasinya stabil," tukasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Tak Gelar Kampanye Akbar Pilkada Sleman, Tim Paslon Harda-Danang Bikin Kegiatan Bermanfaat di 17 Kapanewon
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Presiden Filipina Sebut Upaya Banding Vonis Mary Jane Jadi Penjara Seumur Hidup Berhasil
- Puncak Arus Mudik Liburan Natal Diprediksi Terjadi pada 24 Desember
- Pekan Depan Dipanggil, Firli Bahuri Diminta Kooperatif
- Libur Natal dan Tahun Baru, Potensi Pergerakan Orang Diprediksi Mencapai 110,67 Juta Jiwa
- Pemerintah Segera Menyusun Data Tunggal Kemiskinan
- Otak Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang Bakal Diringkus Polri
Advertisement
Advertisement