Advertisement
Terkecoh, Ditunggu di Depan Masjid, Prabowo Malah Masuk Pintu Belakang
Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno. - Okezone
Advertisement
Harianjogja.com, SEMARANG--Para jamaah Salat Jumat di Masjid Agung Semarang atau Masjid Kauman terkecoh dengan kedatangan calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto.
Sampai pada adzan Salat Jumat pukul 12.00 WIB, Prabowo Subianto yang disangka belum datang juga, justru diketahui telah memasuki ruang utama salat, lewat akses pintu belakang Masjid Agung Kauman. Dimungkinkan, Prabowo sudah datang sesaat sebelum adzan berkumandang.
Advertisement
"Tadi lewat pintu belakang sebelum adzan Jumat. Padahal jamaah banyak yang menunggu di depan serambi masjid," kata Aji Mahendra, jamaah yang mengetahui kedatangan Prabowo, Jumat (15/2/2019).
Mengetahui Prabowo sudah memasuki ruang salat, jamaah dan awak media yang sudah menunggu depan masjid pun akhirnya bubar dan memasuki masjid untuk ikut Salat Jumat.
BACA JUGA
Kebenaran kedatangan Prabowo untuk Salat Jumat di Masjid Kauman dibenarkan oleh Sekretaris Partai Gerindra Kota Semarang, Joko Santoso, jika Prabowo datang melalui pintu belakang sekretariat Masjid Agung Kauman Semarang.
"Tadi lewat parkiran samping, lalu mampir ke sekretariat sebentar, sebelum adzan masuk ke ruang utama salat," kata Joko.
Joko mengatakan, jika pengalihan akses kedatangan Prabowo sengaja dilakukan agar tidak mengganggu kekhusyukan para jamaah Salat Jumat yang sudah berada di serambi masjid.
"Agar tidak menggangu saja, ini juga ramai para relawan dan simpatisan dari ibu-ibu di depan masjid," ujarnya.
Prabowo datang dengan mobil Alphard warna putih. Terparkir depan Masjid Kauman berjejer dengan kendaraan jamaah Salat Jumat lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
- KPK Duga Modus CSR Dipakai dalam Aliran Dana Wali Kota Madiun
- OTT Madiun Seret Kepala Daerah hingga Swasta, Ini Rinciannya
- Guru dan Murid di Jambi Adu Jotos, Kasus Berujung Laporan ke Polda
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Motor Tak Menyala, Aksi Pencurian 2 Pemuda Salatiga Berakhir
- BGN Pastikan Anak dari Pernikahan Dini dan Siri Tetap Dapat MBG
- HGN ke-66, Persagi DIY Edukasi Gizi 24 Sekolah di Bantul
- Pariwisata Tembus Rekor 2025, Devisa dan Kunjungan Melonjak
- Gerindra Tegaskan Thomas Djiwandono Bukan Lagi Kader
- Maidi OTT KPK, Bagus Panuntun Jadi Plt Wali Kota Madiun
- Dua Perkara Menjerat Sudewo, KPK Bongkar Dugaan Pemerasan Desa
Advertisement
Advertisement




