Advertisement

Terseret Arus di Pantai Lebak, 3 Warga Serang Tewas

Newswire
Senin, 09 Juli 2018 - 13:37 WIB
Kusnul Isti Qomah
Terseret Arus di Pantai Lebak, 3 Warga Serang Tewas Ilustrasi gelombang di pantai. - JIBI

Advertisement

Harianjogja.com, LEBAK-Tiga warga Kabupaten Serang, tewas terseret gelombang Pantai Pasir Putih Desa Ciparahu, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, Banten, Minggu (8/7/2018).

"Kami mengimbau pengunjung yang hendak mendatangi objek wisata Pantai Lebak waspada karena gelombangnya cukup besar disertai angin," kata Koordinator Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawista) Kabupaten Lebak Erwin Komara di Lebak, Senin (9/7/2018).

Advertisement

Wisatawan yang terseret gelombang hingga meninggal dunia diketahui bernama Muhniar (18), Yuliana (18) dan Maryani (16). Sementara, empat rekannya selamat antara lain Aswaya (26), Sahrul (16), Marjuk (22) dan Mamak (20).

Berdasarkan informasi wisatawan dari komunitas Sanggar Seni Yudha Asri dan menginap di Vila di Ciparahu, Kecamatan Cihara.

Mereka pengunjung berencana pulang ke Serang,Minggu (8/7/2018) setelah shalat dzuhur. Pengunjung sebelum meninggalkan lokasi wisata, terlebih dahulu bermain pasir dan foto-foto di pinggir pantai. Namun, tiba-tiba datang gelombang cukup besar hingga menyeret para korban ke tengah laut.

"Para korban bisa diketahui masyarakat dan bisa ditemukan, namun tiga meninggal dunia akibat banyak minum air laut," katanya.

Kapolsek Panggarangan AKP Tatang Witarsa mengatakan ketiga warga Kabupaten Serang yang terseret ombak besar hingga meninggal dunia sudah diambil oleh anggota keluarganya untuk dimakamkan di kampung halaman.

"Kami selalu mengimbau wisatawan agar waspada jika bermain maupun berenang di sekitar Pantai Lebak," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja

Jogja
| Sabtu, 19 April 2025, 01:47 WIB

Advertisement

alt

Hidup dalam Dunia Kartun Ala Ibarbo Fun Town

Wisata
| Sabtu, 12 April 2025, 10:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement