Advertisement
SPRINDIK ANAS BOCOR: Komite Etik Temukan Fakta Baru
Advertisement
http://images.harianjogja.com/2013/03/lingkartangsel201007021218375.jpg" alt="" width="250" height="209" />JAKARTA -- Kendati Komite Etik sudah selesai memeriksa saksi dan pimpinan KPK terkait bocornya sprindik atas nama Anas Urbaningrum, tetapi keputusan formal akan tertunda, karena dalam penyusunan kesimpulan komite menemukan fakta-fakta dan perkembangan baru.
Ketua Komite Etik Anies Baswedan mengatakan komite sedang membuat kesimpulan siapa pimpinan KPK yang membocorkan surat perintah penyidikan (sprindik) atas nama Anas Urbaningrum. Namun, dalam proses penyusunan kesimpulan itu, katanya, ditemukan fakta-fakta dan perkembangan baru, sehingga komite itu harus melakukan pendalaman dan pengembangan lagi.
Advertisement
"Tapi, dalam menyusun kesimpulan tadi, kita temukan fakta-fakta dan perkembangan baru yang membuat kita harus melakukan bukana hanya pendalaman, mungkin pengembangan," ujarnya di gedung KPK, Jumat (22/3/2013).
Menurutnya, ada potensi penyimpangan dari kode etik dalam bocornya sprindik atas nama Anas Urbaningrum.
"Jadi, kira-kira begini, sudah sampai kepada kesimpulaan, tetapi ada temuan baru. Dan Karena ada temuan baru itu, kita merasa perlu untuk mendalami sebelum membuat itu menjadi final dan disampaikan pada pimpinan. Sekaligus juga disampaikan pada publik."
Namun, Rektor Universitas Paramadina itu enggan menyampaikan temuan baru itu. "Sesuatu yang penting dalam konteks KPK ini. Tetapi saya tidak bisa sebutkan apa itu."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Belum Tahan Yaqut dan Gus Alex, Tunggu Proses Lengkap
- Yaqut Resmi Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji, Segini Daftar Kekayaannya
- Bahlil: Tambang untuk Ormas Tetap Jalan Meski Diuji MK
- Ketegangan Baru: Uni Eropa Kritik Klaim Donald Trump atas Greenland
- Pencurian Baut Rel di Blitar Ancam Keselamatan Kereta
Advertisement
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Sunaryanta Resmi Pimpin PSI DIY, Dilantik Kaesang di Gunungkidul
- Jalur Trans Jogja, Jumat 9 Januari 2026
- Brand EV Sony-Honda, Afeela Pamer SUV EV Prototipe 2026 di CES
- Benelli TRK 602 X Resmi Meluncur, Suksesor Tangguh TRK 502
- Febriana/Meilysa Tersingkir di Perempat Final Malaysia Open 2026
- Tanah Ambles di Dalam Rumah, Warga Panggang Gunungkidul Mengungsi
- KUHP Baru Pidanakan Nikah Siri, Gus Hilmy: Problematis
Advertisement
Advertisement




