Advertisement
Sel Teroris Jamaah Ansharut Daulah Disebut-sebut Targetkan Serang Polisi
Kadiv Humas Polri Setyo Wasisto. - Okezone
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA-Sel-sel terorisme yang tertidur saat ini sudah mulai bergerak kembali, hal itu diungkapkan Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Setyo Wasisto.
“Sekarang teman-teman dari petugas anti teror melakukan pengejaran terus karena diindikasikan sel-sel tidur sudah bergerak,” kata Setyo di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Minggu (13/5/2018).
Advertisement
Setyo sendiri enggan membeberkan lebih rinci mengenai kebangkitan sel-sel jaringan terorisme yang sudah kembali bangun ini. Dikarenakan saat ini petugas masih melakukan pendalaman.
“Sebagai langkah kami untuk lebih mendalamkan sel-sel terorisme ini, saya tidak akan sampaikan. Karena ini akan mengganggu operasi berikutnya,” terang dia.
BACA JUGA
Setyo mengatakan, sel-sel teroris yang sudah bergerak kembali itu merupakan bagian dari Jamaah Ansharut Daulah (JAD). Di mana mereka mempunyai target untuk menyerang polisi.
“Yang jelas bahwa target mereka adalah kantor polisi, petugas polisi. Rangkaian terkuak setelah analisis selesai. Sekarang masih proses analisa petugas dan sedang melakukan analisis nanti akan disampaikan,” ucap Setyo.
Bahkan Setyo pun tak memungkiri bilamana sel-sel terois yang aktif itu sudah tersebar cukup banyak. Karenanya dirinya mengimbau masyarakat untuk tidak panik dan waspada, serta tak lupa melaporkan ke petugas bilamana menemukan sesuatu yang dianggap mencurigakan.
“Dengan demikian kami mengimbau masyarakat jangan kemudian takut, resah, tenang saja. Laksanakan kegiatan seperti apa adanya tapi waspada dan hati-hati kalau ada yang mencurigakan segera lapor ke petugas,” pungkas dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Cucu Soeharto, Darma Mangkuluhur Resmi Menikah
- DAS Garoga di Sumatera Utara Penuh Kayu Pascabanjir hingga 1.300 Meter
- Trump Pertimbangkan Serangan ke Iran di Tengah Aksi Protes
- Trump Diduga Siapkan Rencana Invasi ke Greenland, Denmark Geram
- Chen Zhi Diekstradisi, China Perketat Perburuan Penipu Siber
Advertisement
Advertisement
Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue
Advertisement
Berita Populer
- Prabowo Matangkan Transformasi Industri Tekstil dan Otomotif
- Ledakan Pipa Gas TGI Rusak Lima Rumah Warga
- Pakar: Indonesia Waspadai Eskalasi ASVenezuela
- DJP Nonaktifkan Pegawai Tersangka OTT KPK
- iPhone Air 2 Dirumorkan Pakai Layar Baru dan Baterai Lebih Awet
- Thom Haye Sebut Keluarganya Dapat Ancaman Pembunuhan
- Penangkapan Maduro Jadi Alarm Ketahanan Nasional Negara Berkembang
Advertisement
Advertisement




