Advertisement
Anggota DPRD hingga Pejabat Pemkab OKU Sumsel Terjaring OTT KPK

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA— Anggota DPRD dan pejabat Dinas PUPR terjerat operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan (Sumsel).
Wakil Ketua KPK Fitroh Rohcahyanto mengkonfirmasi penangkapan tersebut. "Benar," kata KPK Fitroh Rohcahyanto saat dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu (15/3/2025).
Advertisement
BACA JUGA: Musim Lebaran 2025, KPK Ingatkan Pejabat Harus Tegas Menolak Gratifikasi
Namun Fitroh belum menjelaskan soal identitas siapa saja pihak yang terjaring dalam OTT tersebut.
Dikonfirmasi terpisah, Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika membenarkan adanya OTT terhadap delapan orang pejabat di jajaran Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).
Hanya saja, Tessa belum dapat menjelaskan secara rinci siapa saja yang terjaring dalam OTT tersebut.
"Benar, KPK telah mengamankan delapan orang dari Kabupaten OKU, Sumsel. Namun, untuk lebih jelasnya akan disampaikan nanti pada saat konferensi pers resmi terkait kegiatan tersebut," ujarnya.
Beberapa saat sebelumnya juga beredar informasi adanya operasi tangkap tangan yang dilakukan KPK terhadap beberapa orang di Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan.
Dari informasi yang didapat, ada lima orang yang terjaring OTT, yakni seorang kepala dinas di lingkungan Pemkab OKU, seorang pemborong (kontraktor), dan tiga orang anggota DPRD Kabupaten OKU.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Gunung Marapi Erupsi Disertai Dentuman Keras pada Minggu Pagi Ini
- Bekerja dari Dalam Lapas, Napi di Makassar Mampu Memproduksi Ribuan Seragam
- Badan Pangan Nasional Susun NSPK untuk Perlindungan Keamanan Pangan
- Minta Penjelasan, Koalisi Masyarakat Sipil Datangi Hotel Fairmont Lokasi Rapat Tertutup Pembahasan RUU TNI
- Panitia Kerja RUU TNI di DPR Sepakati 16 Kementerian dan Lembaga yang Bisa Dijabat TNI Aktif
Advertisement

Libur Lebaran 2025: Sleman Gelar Sejumlah Event di Kaliurang untuk Perpanjang Lama Tinggal Wisatawan
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Ini 17 Jalan Tol Tarif Diskon 20 Persen Saat Mudik Lebaran 2025
- Ridwan Kamil Terjerat Kasus Dugaan Korupsi Bank BJB, Ini Respons Ketum Golkar
- 9 Kawasan di Puncak Bogor Disegel Pemerintah, Ini Penjelasan Menko Zulhas
- Panitia Kerja RUU TNI di DPR Sepakati 16 Kementerian dan Lembaga yang Bisa Dijabat TNI Aktif
- Tol Jakarta-Cikampek Direkonstruksi untuk Persiapan Mudik Lebaran 2025
- OTT KPK, Delapan Orang Ditangkap di Ogan Komering Ulu Sumsel
- Bakal Ada Pijat Gratis untuk Pemudik di 20 Masjid Jalur Pantura Situbondo
Advertisement
Advertisement