Advertisement

Diskon Tarif Tol Diusulkan Berlaku Penuh Selama Libur Lebaran 2025 untuk Memperlancar Arus Mudik

Newswire
Jum'at, 14 Maret 2025 - 12:57 WIB
Ujang Hasanudin
Diskon Tarif Tol Diusulkan Berlaku Penuh Selama Libur Lebaran 2025 untuk Memperlancar Arus Mudik Gerbang Tol Trans Jawa di Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah. / Bisnis.com

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—DPR RI mengusulkan diskon tarif jalan tol diberlakukan penuh mulai 24 Maret hingga 10 April 2025 untuk memberikan keringanan biaya perjalanan bagi masyarakat selama periode arus mudik dan balik Lebaran 2025.

Wakil Ketua Komisi V DPR RI Ridwan Bae dalam pernyataan di Jakarta, Jumat, menyatakan mengapresiasi langkah pemerintah untuk memberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen pada arus mudik dan arus balik Lebaran tahun ini.

Advertisement

"Usulan kebijakan memperpanjang masa diskon tarif tol tersebut untuk menghindari penumpukan kendaraan selama arus mudik maupun balik pada tanggal-tanggal yang telah ditentukan," kata Ridwan.

Namun, ia juga meminta waktunya diperpanjang, yakni mulai 24 Maret sampai 10 April 2025 karena ada potensi peningkatan pengguna jalan tol pada Lebaran tahun ini.

Legislator dari daerah pemilihan Sulawesi Tenggara itu juga meminta agar diskon tarif tol tidak hanya berlaku untuk Tol Trans-Jawa, namun pada semua ruas jalan tol di Indonesia.

Sebelumnya, pemerintah berencana memberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen di beberapa ruas jalan tol pada waktu-waktu tertentu. Namun, ada juga tambahan diskon tarif tol hingga 30 persen untuk pengguna jalan tol tertentu.

BACA JUGA: Tol Jogja-Solo Dibuka Fungsional hingga Exit Toll Tamanmartani Sleman, Ini Tarif Resminya

Penerapan diskon 20 persen tersebut berlaku enam hari, yaitu pada 24-27 Maret dan saat arus balik pada 8-9 April.

Diskon itu berlaku di ruas Tol Trans-Jawa, seperti Tol Jakarta-Cikampek, Tol Mohammaed Bin Zayed (MBZ), Tol Palimanan-Kanci, Tol Batang-Semarang, dan Tol Semarang ABC.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Bantul Masih Kaji Kebijakan WFA bagi ASN Saat Mudik Lebaran 2025

Bantul
| Jum'at, 14 Maret 2025, 18:57 WIB

Advertisement

alt

Masjid Sultan Eyup, Masjid di Istanbul yang "Dijaga" Sahabat Nabi Muhammad SAW

Wisata
| Jum'at, 14 Maret 2025, 13:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement