Advertisement
Ardy Mansyah Kembali Raih Medali Perunggu di Kejuaraan Nasional Bela Negara Cup 2025

Advertisement
JOGJA - Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) kembali menunjukkan eksistensinya di dunia olahraga, khususnya dalam bidang Taekwondo. Dalam ajang Kejuaraan Nasional Bela Negara Cup 2025 Grade C, yang berlangsung di GOR Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur pada 7-9 Februari 2025, perwakilan ITNY, Ardy Mansyah, berhasil meraih medali perunggu.
Kejuaraan ini diselenggarakan oleh Pengprov TI Jawa Timur bekerja sama dengan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia sebagai bagian dari upaya mendukung prestasi olahraga nasional serta memperkuat komunitas Taekwondo Indonesia. Kejuaraan ini diikuti oleh 1.907 peserta yang berasal dari berbagai dojang/club serta instansi dari lima provinsi di Indonesia, dengan kategori peserta mulai dari usia dini hingga dewasa.
Advertisement
Dalam turnamen ini, Ardy Mansyah, mahasiswa Teknik Sipil angkatan 2021 ITNY, berjuang dengan semangat tinggi. Setelah melewati beberapa pertandingan sengit, langkahnya terhenti oleh atlet dari Universitas Ma Chung, yang kemudian melaju ke final dan meraih medali emas. Sementara itu, posisi juara dua diraih oleh atlet dari Universitas Muhammadiyah Malang, dan Ardy berbagi posisi peringkat ketiga dengan perwakilan dari Taekwondo KODIM 0829 BKL.
“Saya mengikuti kompetisi ini karena ingin tetap konsisten berprestasi serta meningkatkan popularitas institusi. Saya juga merasa senang masih bisa bertarung di arena resmi,” ungkap Ardy. Ia telah menjalani latihan intensif selama satu bulan dengan fokus pada peningkatan fisik dan teknik, didampingi oleh manajer tanding (coach).
Ardy berharap dapat terus berkontribusi positif bagi ITNY dan semua pihak yang telah mendukungnya. “Semoga saya tetap bisa konsisten berkontribusi positif bagi institusi saya dan orang-orang yang mendukung saya,” tambahnya.
Keberhasilan Ardy Mansyah dalam ajang ini menjadi bukti bahwa mahasiswa ITNY tidak hanya unggul dalam bidang akademik tetapi juga mampu bersaing di tingkat nasional dalam bidang olahraga. Prestasi ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama ITNY di berbagai bidang. (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Waspada Potensi Hujan Sedang hingga Lebat saat Mudik Lebaran 2025
- Kemenag Buka Beasiswa Indonesia Bangkit untuk Kuliah S1-S3, Ini Syarat dan Link Pendaftarannya
- Kemenag Gelar Sidang Isbat 1 Syawal 1446 H pada 29 Maret
- Jumlah Kendaraan yang Melintas di Tol Cipali Naik 40,6 Persen
- Kasus Teror Media Massa, Kapolri Perintahkan Kabareskrim Selidiki Lebih Lanjut
Advertisement

Senin Mulai Puncak Arus Mudik, Warga Sekitar Exit Tol Tamanmartani Diminta Bantu Pemudik
Advertisement

Upacara Tawur Agung Digelar di Candi Prambanan, Catat Tanggalnya
Advertisement
Berita Populer
- Kejagung Jual 967.500 Lembar Saham Perkara Korupsi Jiwasraya
- Anggota DPR Komisi III Minta Polisi Lebih Humanis Mengatasi Demonstran
- Vatikan Sebut Paus Fransiskus Perlu Waktu Panjang untuk Pulihkan Kemampuan Bicara
- Volume Lalu Lintas di Gerbang Tol Transjawa Meningkat
- PMI Upayakan Stok Darah Terjaga Saat Libur Lebaran
- Israel Serang Lebanon Selatan Mengaku untuk Mencegah Roket, Gencatan Senjata Terancam
- Kementerian HAM Usulkan Penghapusan SKCK kepada Kapolri
Advertisement
Advertisement