Advertisement
Jakarta Terendam, Ini Daftar Wilayah Terdampak Banjir

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyampaikan hujan lebat pada Selasa (28/1/2025) telah menyebabkan banjir di 51 wilayah di Jakarta.
Kepala Pelaksana BPBD Jakarta, Isnawa Adji mengatakan banjir itu tersebar di Jakarta Barat hingga Jakarta Timur. Data tersebut tercatat hingga 08.00 WIB. "BPBD mencatat saat ini genangan terjadi di 51 RT," ujar Isnawa dalam keterangan tertulis, Rabu (29/1/2025).
Advertisement
BACA JUGA Dampak Banjir Grobogan: 11 Kereta Api Relasi Jakarta Alami Keterlambatan
Dalam penanganannya, Isnawa menuturkan bakal mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan air.
"Memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," katanya.
Berikut wilayah Jakarta yang terdampak banjir pada Rabu (29/1/2025) pukul 08.00 WIB :
Jakarta Barat : Ketinggian Banjir 30-100 cm
Kelurahan Cengkareng Barat 2 RT
Kelurahan Kedaung Kali Angke 11 RT
Kelurahan Rawa Buaya 4 RT
Kelurahan Jelambar Baru 2 RT
Kelurahan Kalideres 2 RT
Kelurahan Pegadungan 1 RT Kelurahan Tegal Alur 5 RT
Kelurahan Duri Kepa 1 RT
Jakarta Pusat : Ketinggian Banjir 40 cm
Kelurahan Kebon Kosong 1 RT
Jakarta Timur : Ketinggian Banjir 30-80 cm
Kelurahan Cakung Timur 2 RT
Kelurahan Rawa Terate 2 RT
Kelurahan Bidara Cina 3 RT
Kelurahan Cawang 14 RT
Kelurahan Cililitan 1 RT
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- KPK Jelaskan Soal Motor Ridwan Kamil yang Disita dan Titip Rawat
- Berlaku 19 April 2025, Segini Tarif Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan
Advertisement

Polemik Bau Kandang, Warga Blokade Akses Rumah Peternak Babi di Bantul
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Menag Nasaruddin Umar Akan Bentuk Lembaga Pengelolaan Dana Umat, Ini Tugasnya
- Utang Pemerintah Indonesia Turun Jadi 27,2 Miliar Dolar Amerika AS di Februari 2025
- Presiden Prabowo Menyoroti Suap Hakim Pengadilan Capai Miliaran Rupiah di Sidang Korupsi Minyak Goreng
- Diduga Ada Penyusup, Sidang Hasto PDIP Ricuh
- BMKG Ungkap 5 Segmen Memicu Gempa Magnitudo 7,4 di Wilayah Sumatra Barat
- Penumpang Wanita Dikeluarkan dari Pesawat Karena Mengaku Bawa Bom, Ini Penjelasan Batik Air
- Hasan Nasbi Sering Blunder, Mensesneg Mengkonfirmasi Kini Jadi Jubir Presiden Prabowo
Advertisement