Catatan Hitam Pilkada, Pelajar Meninggal Dunia dalam Kericuhan Saat Kampanye Terbuka di Bima
Advertisement
Harianjogja.com, BIMA—Kampanye Pilkada Kota Bima, Nusa Tenggara Barat ricuh. Akibatnya, dalam kericuhan saat kampanye akbar yang digelar oleh pasangan calon (paslon) Wali Kota Bima nomor urut 1, H.A Rahman H Abidin-Feri Sofyan (Man-Feri) di Lapangan Umum Serasuba, Bima, Kamis (21/11/2024) tersebut, seorang pelajar berusia 16 tahun meninggal dunia.
Wakapolres Bima Kota, Kompol Herman menjelaskan bahwa korban adalah F, 16, pelajar asal Kelurahan Oi Mbo, Kecamatan Rasanae Timur, Kota Bima. Korban meninggal dunia karena mengalami luka tusuk senjata tajam.
Advertisement
Selain itu, ada juga dua orang yang mengalami luka-luka dan kini tengah dirawat intensif di RSUD Kota Bima. “Motif [kericuhan dan penusukan] masih kami dalami,” kata Kompol Herman, Kamis.
BACA JUGA: Bawaslu Surati Paslon Terkait APK yang Dipasang di Pohon
Untuk itu, pihaknya tengah berupaya mengumpulkan bukti rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian serta beberapa video hasil rekaman warga.
“Kami sudah tempatkan personel. Situasi di sana sudah jauh lebih kondusif,” ucap dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Angka Konsumsi Ikan oleh Masyarakat Bantul Masih Rendah
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Dugaan Suap ke Sahbirin Noor, KPK Periksa Empat Saksi
- Desk Pemberantasan Judi Online Ajukan Pemblokiran 651 Rekening Bank
- Diskop UKM DIY Raih Juara III Kompetisi Sinopadik 2024 di Palangkaraya
- Ketua MPR: Presiden Prabowo Disegani Saat Tampil di G20 Paparkan Hilirisasi SDA
- BRIN Usulkan Pemanfaatan Data Satelit dan Kecerdasan Buatan untuk Penanganan Bencana
- Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
- Inggris Dukung Indonesia Tambah Kapal Tangkap Ikan
Advertisement
Advertisement