Advertisement
AHY Dikabarkan Akan Jabat Menko Infrastruktur

Advertisement
Harianjogja.com JAKARTA—Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR/BPN), Suyus Windayana memberi sinyal bahwa Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang saat ini menjabat sebagai Menteri ATR/BPN bakal menduduki kursi strategis di kabinet Presiden terpilih Prabowo Subianto.
Suyus menyebut AHY selanjutnya tetap akan mengkomandoi Kementerian ATR/BPN di bawah naungan Kementerian Koordinator (Kemenko) Infrastruktur. Tak hanya AHY, Suyus juga sempat menyinggung Wakil Menteri ATR/BPN yakni Raja Juli Antoni yang dikabarkan bakal menjadi Menteri Kehutanan. Di mana nantinya Kementerian kehutanan masuk dalam lingkup koordinator Menko Infrastruktur.
Advertisement
BACA JUGA : AHY: 113,5 Bidang Tanah Telah Disertifikasi
“Saya juga mendoakan pada bapak berdua [AHY dan Raja Juli] supaya bapak makin sukses, barokah, dimudahkan, dilancarkan dan makin akrab dengan kita. Jangan lupa masalah hutan dengan ATR bisa selesai di bawah komando pak Menko,” jelasnya dalam acara Malam Puncak Hari Agraria dan Tata Ruang (Hantaru), di Jakarta, Selasa (15/10/2024).
Suyus juga menyebut pihaknya bersama jajaran Kementerian ATR/BPN menyambut dengan suka cita bahwa AHY bakal lanjut duduk di dalam kabinet pemerintahan era Prabowo. Menanggapi hal itu, AHY tampak hanya dapat melontarkan senyum. Saat dikonfirmasi, dirinya tak menepis kabar tersebut.
Kendati demikian, dirinya juga tak menjawab dengan gamblang. "Makasih ya tunggu saja ya, tunggu sampai diumumkan,” imbuh AHY.
Untuk diketahui, sebelumnya AHY dipanggil oleh Presiden terpilih Prabowo Subianto ke kediaman pribadinya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan pada Senin (14/10/2024). Usai pertemuan tersebut, dirinya mengaku bersyukur dan siap untuk membantu Prabowo Subianto di pemerintahan selanjutnya.
"Tentunya saya bersyukur ya. Ini adalah sebuah kehormatan menjadi bagian dari tim yang akan dibentuk Pak Prabowo untuk jadi Super Team," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Balon Udara Liar di Wonosobo Meresahkan, Polisi Temukan Tanpa Pengikat di Tiga Lokasi
- Sejumlah Kepala Negara Ucapkan Selamat Idulfitri kepada Presiden Prabowo
- Tanah Longsor di Jalan Raya Jalur Cangar-Pacet Mojokerto Menimpa Kendaraan, 10 Orang Meninggal Dunia
- Mgr. Petrus Turang, Uskup Emeritus Keuskupan Agung Kupang Wafat, Presiden Melayat ke Katedral Jakarta
- Arus Balik, 16.700 Orang Telah Tiba di Stasiun Gambir
Advertisement

Jadwal KA Prameks Hari Ini, Sabtu 5 April 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Aktivitas Kegempaan Gunung Gede Meningkat, Masyarakat Diimbau Tetap Tenang
- Donald Trump Kenakan Tarif Tambahan 32 Persen, Jadi Ancaman Serius Sektor Perdagangan Indonesia
- Indonesia Terkena Tarif 32 Persen Donald Trump, Bapans Dorong Peningkatan Produksi Pangan Dalam Negeri
- Prakiraan Cuaca Hari Ini Jumat 4 April 2025, Mayoritas Wilayah Indonesia Hujan dan Berawan
- Bansos PKH Tahap Kedua dan BNPT April Kapan Cair? Simak Status dan Cara Mencairkannya
- Jembatan Penghubung Antarkampung di Klaten Ambrol
- Tenda Kamping di Tawangmangu Karanganyar Tertimpa Pohon, 1 Orang Meninggal Dunia
Advertisement
Advertisement