Advertisement

Promo November

Menjelang Upacara HUT RI 2024 , Bupati Sleman Mengukuhkan 75 Anggota Paskibraka

Newswire
Jum'at, 16 Agustus 2024 - 09:57 WIB
Maya Herawati
Menjelang Upacara HUT RI 2024 , Bupati Sleman Mengukuhkan 75 Anggota Paskibraka Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengukuhkan 75 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang akan bertugas pada upacara peringatan HUT ke-79 RI tingkat Kabupaten Sleman di Pendopo Rumah Dinas Bupati Sleman, Kamis (15/8/2024). ANTARA - HO/Bagian Prokopim Setda Sleman

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Sebanyak 75 anggota Pasukan Bendera Pusaka (Pakibraka) Sleman dikukuhkan Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo di Pendopo Rumah Dinas Bupati Sleman Kamis (15/8/2024) malam. Mereka akan bertugas pada upacara peringatan HUT ke-79 RI 2024 tingkat kabupaten.

Pengukuhan tersebut ditandai dengan penyematan atribut dan penyerahan duplikat bendera pusaka oleh Bupati Sleman kepada perwakilan Paskibraka Kabupaten Sleman.

Advertisement

Bupati Sleman mengatakan bahwa anggota Paskibraka adalah pemuda-pemudi pilihan yang mendapatkan kehormatan dan kepercayaan untuk mengemban tugas negara pada hari bersejarah.

"Anggota Paskibraka merupakan putra putri terbaik dari Kabupaten Sleman yang memiliki keistimewaan," katanya.

Ia mengatakan, pasukan pengibar bendera dan penurunan bendera pada upacara peringatan HUT RI ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia 2024 adalah kader-kader muda yang mampu menjadi role model keteladanan dalam prestasi, disiplin, moral dan jiwa nasionalisme tinggi.

BACA JUGA: Daftar Harga Pangan Hari Ini, Jumat 16 Agustus, Cabai Dibanderol Rp74.470 Perkg

Dalam kesempatan tersebut Kustini juga berpesan ketugasan pada HUT RI 2024 agar dijadikan sebagai tonggak penting dan tonggak bersejarah dalam melangkah ke depan, mempersiapkan diri untuk menjadi putera-puteri terbaik bangsa.

Sebelumnya, seluruh anggota Paskibraka mengikuti seleksi dan pemusatan latihan Calon Paskibraka Kabupaten Sleman tahun 2024 di Balai Besar Pelatihan Pemberdayaan Masyarakat (BBPPM) DIY.

Selain itu, para anggota Paskibraka Sleman berlatih di lapangan Pemda Sleman sejak 6 Juli 2024 lalu. Sementara mulai 13 Agustus 2024 Paskibraka ini melakukan latihan di Lapangan Denggung tempat upacara HUT RI 2024 di Kabupaten Sleman akan dilaksanakan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

2 ASN yang Dipecat karena Selingkuh Aktif Kembali, Bupati Gunungkidul Kecewa

Gunungkidul
| Minggu, 24 November 2024, 10:17 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement