Kronologi Baku Tembak TNI Polri dengan Separatis Papua
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Satgas Damai Cartenz menyampaikan kronologi penembakan aparat dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) atau kelompok separatis di kampung Pogapa, Distrik Homeyo, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah.
Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz, AKBP Bayu Suseno menjelaskan peristiwa baku tembak itu terjadi pada Jumat 14.15 WIT. Saat itu Satgas Cartenz memperoleh informasi soal KKB bakal menyerang terhadap Polsek dan Koramil.
Advertisement
"Pada pukul 14.20 WIT, Satgas Nanggala dan Satgas Belukar Ops Damai Cartenz telah melakukan pemantauan dan memonitor beberapa anggota KKB yang sedang bersiap-siap untuk menyerang Polsek dan Koramil," kata Bayu dalam keterangannya, Sabtu (11/5/2024).
Pada 14.25 WIT telah terjadi kontak tembak antara tim gabungan TNI-Polri dengan KKB yang berada di sekitar Kampung Pogapa. "Pukul 14.25 WIT, tim melakukan tembakan ke arah posisi KKB yang kemudian direspons dengan kontak tembak langsung," ujarnya.
Baku tembak antara aparat keamanan dan KKB terus berlangsung hingga 15.25 WIT. Dalam periode tersebut sudah tidak terdengar lagi bunyi letusan senjata baik dari pihak TNI-Polri maupun KKB. B
Bayu menegaskan, aksi baku tembak yang berlangsung satu jam itu tidak menuai korban jiwa dari pihak aparat keamanan. "Saat ini, seluruh jajaran aparat keamanan baik TNI-Polri masih berada dalam kesiagaan satu, terus memantau setiap pergerakan KKB," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Dinkes DIY Peringati HKN sekaligus Kampanyekan Pencegahan Stunting lewat Fun Run 5K
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Pakar Hukum Sebut Penegak Hukum Harus Kejar hingga Tuntas Pejabat yang Terlibat Judi Online
- Pemerintah Pastikan Penetapan UMP 2025 Molor, Gubernur Diminta Bersabar
- 8 Terduga Teroris Ditangkap, Terkait dengan NII
- Dugaan Suap ke Sahbirin Noor, KPK Periksa Empat Saksi
- Desk Pemberantasan Judi Online Ajukan Pemblokiran 651 Rekening Bank
- Diskop UKM DIY Raih Juara III Kompetisi Sinopadik 2024 di Palangkaraya
- Ketua MPR: Presiden Prabowo Disegani Saat Tampil di G20 Paparkan Hilirisasi SDA
Advertisement
Advertisement