Advertisement
Kementerian PUPR Jamin H-10 Lebaran Semua Jalan Tol Tak Ada yang Berlubang

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menjamin kondisi sejumlah ruas jalan tol di Indonesia akan bebas dari lubang atau kerusakan (zero pothole) pada periode H-10 Lebaran 2024.
Kepala Bidang Sistem Informasi Layanan Jalan Tol Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR Ali Rachmadi Nasution mengatakan, pengawasan kondisi zero pothole tersebut bakal dilakukan pada H-10 hingga H+10 Lebaran 2024.
Advertisement
Kementerian PUPR telah memberikan imbauan tersebut kepada seluruh badan usaha jalan tol (BUJT) untuk dapat mempersiapkan kondisi jalan tol dapat optimal pada momen arus mudik dan arus balik Lebaran 2024. "Kementerian PUPR telah memberikan instruksi kepada BUJT untuk meningkatkan layanan jalan tol periode mudik dan balik Lebaran 2024," jelas Ali kepada JIBI/Bisnis, dikutip Selasa (12/3/2024).
BACA JUGA : Jalan Tol Jogja Solo Difungsikan untuk Mudik Lebaran 2024, Exit Tolnya di Ngawen Klaten
Nantinya proses peningkatan kualitas terhadap kondisi jalan tol berupa pengerjaan mayor di sejumlah ruas akan dihentikan pada rentang H-10 hingga H+10 Lebaran. Tak hanya aspek kualitas jalan, sejumlah komponen lainnya mulai dari pelayanan transaksi di gerbang tol hingga peningkatan aspek keselamatan juga bakal dilakukan selama momentum mudik Lebaran.
Salah satunya melakukan monitoring secara berkala kondisi kesiapan pompa dan memastikan catchment area pada sekitar ruas jalan tol dapat dialiri air, melakukan identifikasi terhadap lokasi-lokasi yang berpotensi rawan longsor, dan melakukan koordinasi dengan kepolisian terkait lokasi-lokasi rawan macet dan rawan kecelakaan. Di samping itu, Kementerian PUPR juga akan memastikan kesiapan tempat istirahat dan pelayanan (TIP).
"Kami akan berkoordinasi dengan pihak kepolisian dalam pengaturan lalu lintas [buka/tutup akses masuk TIP], memastikan ketersediaan pasokan bahan bakar minyak [BBM] dan penambahan kapasitas parkir, penambahan mobile toilet dengan mengoptimalkan area pada TIP masing – masing ruas jalan, serta pengoperasian 33 SPKLU [stasiun pengisian kendaraan listrik umum] di beberapa TIP jalan tol," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ini Alasan Prabowo Angkat Mantan Pejabat BIN Jadi Dirjen Bea Cukai
- Korea Utara Lakukan Penyelidikan Terhadap Kegagalan Peluncuran Kapal Terbarunya
- Luhut Pastikan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Lanjut, Tinggal Tunggu Perpresnya
- Rest Area KM 21 B Tol Jagorawi Disita Kejagung Terkait Korupsi Timah
- Dirut Sritex Iwan Setiawan Lukminto Ditangkap, Pesangon Mantan Pekerja Tetap Harus Dibayarkan
Advertisement

Pembebasan Lahan Tol Jogja-Solo Seksi 1 dan Seksi 2 Wilayah Sleman Diperluas hingga 27 Hektare, Ini Data Desa Terdampak
Advertisement

Berikut Sejumlah Destinasi Wisata Berbasis Pedesaan di Bantul
Advertisement
Berita Populer
- Pagi Ini, 15 Mahasiswa Universitas Trisakti Dikabarkan Belum Dibebaskan
- Bea Cukai dan Pajak Kemenkeu Punya Dirjen Baru, Ini Pejabatnya
- Trump Larang Universitas Harvard Terima Mahasiswa Asing
- Korea Utara Lakukan Penyelidikan Terhadap Kegagalan Peluncuran Kapal Terbarunya
- Budi Arie Klaim Dirinya yang Melaporkan Dugaan Korupsi PDNS di Kominfo
- Kasus Korupsi Kementerian Tenaga Kerja, KPK Panggil Empat Saksi
- Banjir Bandang Terjang Tambang Emas di Papua Barat, 15 Orang Meninggal Dunia
Advertisement