Advertisement
Dugaan Pelecehan Miss Universe Indonesia Dipantau Sandiaga Uno

Advertisement
Harianjogja.com, SOLO—Kasus dugaan pelecehan di kontes Miss Universe Indonesia, kini dalam pantauan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. Saat ini dugaan pelecehan itu sudah masuk ke ranah hukum.
Sandiaga Uno menyebut berupaya memastikan dampak dari kejadian tersebut terhadap promosi pariwisata. Apalagi, saat ini ajang serupa juga makin banyak diselenggarakan di Indonesia.
Advertisement
"Kami pantau terus karena sudah masuk ke ranah hukum, kita harus hormati proses hukum," katanya di Solo, Jumat (11/8/2023).
Selain itu, dikatakannya, Indonesia saat ini harus menjaga narasi keluar karena kini Indonesia juga menjadi pusat destinasi wisata dunia. "Ada top of mind [wisatawan], yaitu Bali. Kami jaga narasi keluar, jangan sampai kita kesulitan," katanya.
BACA JUGA: Kecelakaan, Grand Livina Terguling di Lembah UGM Menimpa Sepeda Motor
Ia mengatakan tidak mudah membangun narasi pariwisata seusai pandemi Covid-19. "Jangan sampai nila setitik rusak susu sebelanga. Saya pastikan tidak ada pelanggaran hukum karena pelecehan seksual tidak bisa ditolerir. Harus kami pastikan semua berjalan sesuai koridor hukum," katanya.
Menurut dia, nantinya juga akan dilakukan evaluasi terhadap penyelenggaraan ajang kecantikan tersebut. "Ini acaranya sudah selesai dan nanti kami evaluasi," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
- Tunjangan Guru Non ASN pada RA dan Madrasah Cair Juni 2025, Segini Besarannya
- Kerusuhan di Lapas Narkotika Muara Beliti Sumsel, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Ungkap Penyebabnya
Advertisement

Plengkung Gading Jogja Masih Ditutup untuk Renovasi, Ini Penampakan Terbarunya
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Sejoli Ditemukan Meninggal Dunia dalam Mobil di Jambi, Diduga Keracunan AC
- Kerusuhan di Lapas Narkotika Muara Beliti Sumsel, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Ungkap Penyebabnya
- Tunjangan Guru Non ASN pada RA dan Madrasah Cair Juni 2025, Segini Besarannya
- Kejagung Sita Uang Rp479 Miliar Terkait Korupsi Duta Palma
- Puluhan Preman di Serang Diringkus Polisi, Paling Banyak Anggota Ormas
- Jawa Barat dan Riau Jadi Pilot Project Zero ODOL
- Pegadaian Edukasi Pegawai Istana Kepresidenan soal Investasi Emas
Advertisement