Pompa Semangat Personel, Dirut PLN Spontan Datangi Pos Siaga Kelistrikan di Lokasi-lokasi Penting KTT ASEAN
Advertisement
LABUAN BAJO - Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo secara spontan mendatangi langsung pos siaga kelistrikan di lokasi-lokasi penting agenda Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-42 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT). Kedatangannya ke pos-pos tersebut bertujuan untuk memompa semangat para personel di lapangan dalam menjaga keandalan listrik tanpa kedip.
Diketahui pada hari Rabu (10/5), agenda KTT ASEAN meliputi; upacara pembukaan, ASEAN leaders Interface, High Level Task Force dan jamuan makan malam. Agenda-agenda tersebut dilaksanakan di Hotel Meruorah dan Hotel Ayana. Oleh karena itu, Darmawan mendatangi pos siaga di kedua lokasi tersebut.
Advertisement
"Tugas kita semua memastikan tiap agenda pada KTT ASEAN berjalan optimal. PLN tidak tidur, kita harus tetap semangat menjalankan tugas untuk membawa harum nama bangsa Indonesia," tegas Darmawan saat bebincang dengan para personel PLN di pos siaga Hotel Meruorah.
Dirinya juga berpesan, keandalan pasokan listrik untuk agenda internasional ini tidak hanya diperoleh dari infrastruktur yang telah diperkuat, namun juga kondisi personel yang prima.
"Rekan-rekan semua, perjalanan masih cukup panjang jadi mohon jaga stamina dan kesehatan. Tak lupa, jaga terus kedisiplinan dan koordinasi. Jaga terus totalitas, pengabdian dan loyalitas. Kita semua saat ini sedang berkorban demi bangsa ini," tegas Darmawan.
Dalam kesempatan yang sama, salah seorang personel PLN bernama Hendra M Aditia yang tengah bertugas di pos siaga Hotel Ayana mengaku kaget sekaligus senang ketika tiba-tiba didatangi oleh Direktur Utama PLN.
"Kami sangat senang dan surprise Dirut dan jajaran BOD datang mengunjungi kami malam-malam. Rasa capek seketika hilang dan menjadi semangat kembali. Ini merupakan dukungan yang luar biasa kepada kami petugas siaga," tutur Hendra.
Hendra juga berharap jerih payahnya dalam tugas khusus untuk mengamankan pasokan listrik yang andal dan tanpa kedip akan berbuah manis bagi kelancaran gelaran internasional ini.
"Semoga kehadiran PLN yang memberikan pelayanan terbaik untuk keandalan suplai tenaga listrik di venue-venue KTT ASEAN ini dapat berjalan baik, lancar dan aman sampai dengan selesai," terang Hendra.
Diketahui, pada pos siaga di lokasi Hotel Ayana, PLN menyiagakan 28 personel yang dilengkapi dengan 2 unit Uninteruptible Power Supply (UPS), 1 Unit Gardu Bergerak (UGB) dan 2 unit genset. Sementara pada pos siaga di lokasi Hotel Ayana, PLN menyiagakan 28 personel yang dilengkapi dengan 14 unit Uninteruptible Power Supply (UPS), 1 Unit Gardu Bergerak (UGB) dan 2 unit genset.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Prabowo Rombak Kementerian Keuangan, Ini Struktur Lengkapnya
- Menteri Trenggono Siapkan Aturan Turunan Tindak Lanjut Pemutihan Utang Nelayan
- Pemerintah Siap Membahas RUU Perampasan Aset, Yusril: Tunggu Undangan dari DPR RI
- Meirizka Widjaja jadi Tersangka, Kejagung Berencana Memeriksa Ayah Ronald Tannur dalam Kasus Suap Vonis Bebas
- Kepolisian Diminta Usut Kasus Judi Online di Kementerian Komdigi hingga Tuntas
Advertisement
Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 8 November 2024: Tarif Tol Jogja Solo, Sleman Diterjang Angin, KAI Digugat, Harga Cabai Anjlok
Advertisement
Minat Berwisata Milenial dan Gen Z Agak Lain, Cenderung Suka Wilayah Terpencil
Advertisement
Berita Populer
- Gunung Semeru Erupsi 10 Kali Pagi Ini Disertai Letusan 1 Kilometer
- Soal Sanksi 3 Hakim Kasus Vonis Ronald Tannur, Komisi Yudisial Masih Menunggu Mahkamah Agung
- Kabar Baik, Gaji Guru ASN dan Honorer Dipastikan Naik
- Kamala Harris Akui Kekalahan, Ucapkan Selamat Kepada Presiden Terpilih Donald Trump
- PLN Imbau Masyarakat Waspada Kelistrikan di Musim Hujan dan Cuaca Ekstrem Menjelang Peringatan Hari Pahlawan
- Penampakan Gunung Lewotobi Laki-laki Memuntahkan Awan Panas
- Prabowo Rombak Kementerian Keuangan, Ini Struktur Lengkapnya
Advertisement
Advertisement