Besok, Paparan Sinar UV Ekstrem Diprediksi Mulai Pukul 10.00 WIB
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG merilis prediksi indeks ultraviolet (UV) sinar matahari untuk besok, Rabu (25/4/2023). Diprediksi paparan ekstrem mulai pukul 10.00 WIB.
Sebagai informasi, Indeks UV merupakan angka tanpa satuan untuk menjelaskan tingkat paparan radiasi sinar ultraviolet yang berkaitan dengan kesehatan manusia.
Advertisement
Indeks UV ini dibagi dalam beberapa kategori. Untuk skala hijau dengan Indeks UV di angka 0-2 termasuk dalam kategori ‘Low’ atau risiko bahaya rendah. Kuning dengan Indeks UV 3-5 masuk dalam kategori ‘Moderate’ atau risiko baya sedang.
Lalu Oranye dengan Indeks UV 6-7 masuk dalam kategori ‘High’ atau risiko bahaya tinggi, Merah dengan Indeks UV 8-10 masuk dalam kategori ‘Very High’ atau risiko bahaya sangat tinggi, dan Ungu dengan Indeks UV di atas 11 termasuk dalam kategori ‘Extreme’ atau risiko bahaya sangat ekstrem.
Dalam informasi yang diunggah melalui akun Instagram resmi @infobmkg, Selasa (25/4/2023), Indeks UV berada pada kategori low di pagi hari atau pukul 06.00 WIB. Meski tingkat bahaya tergolong rendah bagi banyak orang, masyarakat diimbau untuk menggunakan tabir surya SPF 30+ bagi mereka dengan kulit sensitif.
Baca juga: Radiasi Sinar UV Ekstrem Melanda Wilayah Indonesia, Catat Lokasinya
Indeks UV mulai berada pada kategori moderate pada pukul 07.00 WIB, yang dimulai dari wilayah Papua, lalu menjalar ke wilayah Sulawesi, Bali dan Nusa Tenggara, dan sebagian wilayah Kalimantan pada pukul 08.00 WIB. Di saat yang bersamaan, Indeks UV kategori very high mulai terjadi di wilayah Papua.
Pada kondisi ini, diusahakan untuk tidak berlama-lama di bawah paparan matahari dan selalu menggunakan pakaian pelindung matahari, topi lebar, dan kacamata hitam yang menghalangi sinar UV pada saat berada di luar ruangan. Jangan lupa untuk selalu menggunakan tabir surya SPF 30+setiap 2 jam, bahkan pada hari berawan, setelah berenang, atau berkeringat.
Paparan sinar UV ekstrem diprediksi akan terjadi mulai pukul 10.00 WIB, di mana seluruh wilayah Indonesia berada dalam kategori high hingga extreme.
Lalu pada pukul 12.00 WIB, sebagian besar wilayah barat Indonesia masih berada dalam kategori high hingga extrem, sementara Indeks UV di beberapa titik berada dalam skala hijau atau low.
Paparan UV mulai masuk dalam skala hijau pada pukul 14.00 WIB, yang dimulai dari wilayah Papua, dan menjalar ke wilayah tengah Indonesia.
Sementara untuk wilayah barat Indonesia, baru akan dimulai sekitar pukul 16.00 WIB dan akan berlalu dari wilayah Indonesia pada pukul 17.00 WIB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Jadwal Prameks Stasiun Tugu Jogja-Kutoarjo, Sabtu 23 November 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Presiden Prabowo dan PM Inggris Sepakat Dukung Gencatan Senjata di Gaza
- RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas, Pengamat: Prioritas Saat Ini Justru RUU Perampasan Aset
- Bareskrim Polri Pulangkan DPO Judi Online Situs W88 dari Filipina
- KJRI Hamburg Jerman Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Koperasi Diminta Bergerak Ikut Bantu Pelaku UMKM dan Perangi Rentenir
- Pembangunan Kesehatan di Indonesia Berkembang, Hanya Saja Masih Menghadapi Kesenjangan dengan Negara Maju
- Berani ke Italia, Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant Bisa Ditangkap
Advertisement
Advertisement