Advertisement
Cara Cek Hasil Kelulusan Tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Hasil seleksi online tes kemampuan dasar (TKD) dan Core Value BUMN AKHLAK program Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 diumumkan hari ini, Sabtu (7/1/2023).
Dilansir dari Instagram Kementerian BUMN pada Sabtu (7/1/2023) dikatakan bahwa hasil seleksi tes TKD dan AKHLAK ini dapat dicek melalui website resmi Rekrutmen Bersama BUMN, rekrutmenbersama.fhcibumn.id.
Advertisement
Sebelumnya, prosesi tes tahap awal ini telah berlangsung pada 21 hingga 28 Desember 2022 lalu. Menariknya, para peserta dapat melihat hasil akhir tes mereka selepas menyelesaikan soal ujian.
"Ada yang baru Iho di Rekrutmen Bersama BUMN 2022 Batch 2 kali ini. Satu hari setelah mengikuti tes online TKD dan AKHLAK kamu bisa lihat hasil nilai tes pada akun RBB kamu," tulis @fchi.bumn, dikutip dari unggahan Instagramnya pada Sabtu (7/1/2023).
Simak cara untuk mengecek hasil kelulusan tes tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2:
1. Buka laman resmi Rekrutmen Bersama BUMN https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/
2. Login akun dengan mencantumkan alamat e-mail dan password yang sama seperti digunakaan saat pendaftaran.
3. Pilih menu 'Lamaran Saya'.
4. Setelah itu, secara otomatis Anda akan melihat langsung apakah Anda dinyatakan lolos atau tidak di tes TKD dan Core Value BUMN AKHLAK.
Selain melalui laman Rekrutmen Bersama BUMN, para peserta juga akan mendapatkan notifikasi kelulusan melalui alamat e-mail yang dicantumkan saat pendaftaran akun.
Setelah dinyatakan lolos di Seleksi online tes tahap 1 TKD dan AKHLAK ini, para peserta rekrutmen akan melanjutkan seleksi dengan mengikuti tes bahasa Inggris yang rencananya akan dilaksanakan pada 8 hingga 10 Januari 2023.
Adapun jadwal lengkap proses Rekrutmen Bersama BUMN Bersama Batch 2 adalah:
– Tahap 1 (Online Registration)
Dilaksanakan pada 1 sampai 7 Desember 2022.
– Pengumuman Tahap 1 (Online Registration)
Dilaksanakan pada Desember 2022
– Tahap 2 (Online Tes Tahap 1)
Setelah dinyatakan lolos pemberkasan atau seleksi administrasi peserta akan mengikuti tes kompetensi dasar (TKD) dan Core Value BUMN AKHLAK yang dilaksanakan pada 21 Desember hingga 28 Desember 2022.
– Pengumuman Tahap 2: Online Tes Tahap 1
Pengumuman kelulusan tes tahap 2 akan diberitahukan lewat portal Rekrutmen Bersama BUMN dan alamat email peserta pada 7 Januari 2023.
– Tahap 3 (Online Tes Tahap 2)
Pada tahap ini peserta yang telah lolos di babak sebelumnya akan mengikuti tes bahasa Inggris yang akan dilaksanakan pada 8 hingga 10 Januari 2023.
– Pengumuman Tahap 3 (Online Tes Tahap 2)
Kelulusan tes bahasa Inggris dijadwalkan diumumkan di Januari 2023 melalui laman resmi Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 dan alamat email peserta
– Tahap 4 (TKB, Wawancara dan MCU)
Pada tahap ini, peserta akan mengikuti pelaksanaan tes kemampuan bidang (TKB), Wawancara dan MCU yang dilakukan sesuai dengan ketentuan masing-masing BUMN pada 20 Januari - 28 Januari 2023.
– Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN
Diumumkan pada Januari 2023 melalui laman FHCI.
– Inaugurasi
Dilaksanakan pada 31 Januari 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Prakiraan Cuaca, Sejumlah Kota Besar Berawan hingga Hujan Ringan Hari Ini
- Jokowi dan Rombongan Tiba di Roma untuk Menghadiri Pemakaman Paus Fransiskus
- 17 Dubes Afrika Naik Whoosh dari Jakarta Ke Bandung untuk Hadiri Peringatan KAA
- Tarif Tol Dalam Kota Semarang Jawa Tengah Naik
- Raisa, Afgan hingga Dewi Gita Bersama Puluhan Musisi Ajukan Uji Materi Royalti dalam UU Hak Cipta
Advertisement

Warga Baciro dan Organisasi Lintas Iman Rancang Langkah Pencegahan Intoleransi dan Radikalisme
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Berangkat Hari ini, Jokowi Pimpin Delegasi Khusus Menghadiri Pemakaman Paus Fransiskus
- KPK Kembali Panggil Penyanyi Indonesia Idol Windy Yunita Terkait Kasus TPPU di Lingkungan Mahmakah Agung
- Kunjungan Perdana ke Indonesia, PM Fiji Sitiveni Rabuka Disambut Hangat Presiden Prabowo
- Bencana Lebih Dipengaruhi Perubahan Iklim Ekstrem, BMKG: Masyarakat Harus Siap Siaga!
- KPK Masih Kaji Laporan Dugaan Suap Terkait Pemilihan Ketua DPD RI
- Dewan Pers Bakal Periksa Direktur Pemberitaan Jak TV Nonaktif, Ini Tujuannya
- Ahmad Dhani Dilaporkan ke MKD DPR RI
Advertisement
Advertisement