Advertisement
6.000 Undangan Bakal Menghadiri Pernikahan Kaesang Pangarep
                Presiden Joko Widodo (kiri) didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo (kedua kiri) dan putranya, Gibran Rakabuming Raka (kanan) dan Kaesang Pangarep (kedua kanan) memberikan keterangan pers seusai prosesi tuwuhan dan memasang "bleketepe" di atas gerbang kediamannya di Jalan Kutai Utara, Sumber, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, Selasa (7/11/2017). - Antara/Maulana Surya
            Advertisement
Harianjogja.com, SEMARANG – Sebanyak 6.000 tamu undangan diperkirakan menghadiri pernikahan putra Presiden RI Joko Widodo, Kaesang-Erina yang akan berlangsung di Pura Mangkunegaran, Minggu (11/12/2022).
Adapun para tamu ini akan menginap di 12 hotel yang ada di sekitar lokasi resepsi pernikahan.
Advertisement
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Iqbal Alqudussy menyampaikan, para tamu undangan resepsi ngunduh mantu akan menikmati berbagai fasilitas transportasi, termasuk ratusan andong dan becak.
Ia menjelaskan ratusan kendaraan tradisional tersebut, didatangkan dari sejumlah kabupaten sekitar Kota Surakarta.
"Ratusan andong dan becak tersebut nanti dikhususkan untuk mengangkut para tamu resepsi ngunduh mantu putra Presiden Jokowi, terutama bagi mereka yang berasal dari luar daerah dan tidak menginap di hotel," katanya, Rabu (7/12/2022).
Sedangkan untuk para tamu yang menginap akan diangkut menuju lokasi resepsi dengan shuttle bus. "Shuttle bus akan diberangkatkan sesuai dengan jam keberangkatan sesuai undangan menuju lokasi resepsi," tambahnya.
BACA JUGA: Kapolda Jabar: 11 Orang Jadi Korban Bom Bunuh Diri
Selain itu, panitia secara khusus menyediakan sejumlah lokasi parkir bagi para tamu undangan resepsi.
"Khusus tamu yang membawa mobil dan tidak menginap di hotel disediakan lokasi parkir di Benteng Vastenburg dan Stadion Manahan. Dari dua lokasi tersebut, mereka akan difasilitasi dengan andong dan becak untuk menuju lokasi resepsi di Pura Mangkunegaran," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Bupati Banyuwangi Dukung Rencana Baru Proyek Kereta Cepat Whoosh
 - Hanyut di Sungai Jolinggo Kendal, Tiga Mahasiswa KKN UIN Semarang MD
 - Prabowo Minta Pintu Pelintasan Diperbarui Cegah Kecelakaan Kereta Api
 - Uang Judi Online di Indonesia Kalahkan Nilai Korupsi
 - Jonan Bantah Diberi Tawaran Menteri Seusai Temui Prabowo
 
Advertisement
    
        Polisi Dalami Kasus Perempuan di Sleman yang Meninggal Tak Wajar
Advertisement
    
        Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Diskon Tarif Tol Disiapkan untuk Libur Natal dan Tahun Baru 2026
 - Pameran DPAD DIY Ungkap Jejak Colombo Plan di Jogja
 - Fotografer Jalanan Diminta Patuhi UU Perlindungan Data Pribadi
 - Pertamina Pastikan Pertalite di Jawa Timur Bebas Air dan Etanol
 - Bahaya di Balik Jamur pada Makanan Sehari-hari
 - Peringati KAA, Akademisi Dunia Belajar Keberagaman Budaya di ISI
 - Tekan Prediabetes, Dokter Sarankan Tertib Diet dan Aktif Bergerak
 
Advertisement
Advertisement


            
