Advertisement
Covid-19 Kembali Menggila: Kasus Positif Naik 5.303, Sembuh 3.197, Meninggal 31

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 melaporkan 5.303 kasus positif baru Covid-19 pada Jumat (4/11/2022). Dengan demikian, total kasus positif hingga hari ini mencapai 6.512.913 kasus.
Berdasarkan angka tersebut, DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan laporan kasus harian Covid-19 tertinggi dengan 2.036 kasus positif. Kemudian diikuti Jawa Barat dengan 718 kasus, Jawa Timur 685 kasus, Banten 487 kasus, serta Jawa Tengah dengan total 426 kasus baru.
Advertisement
BACA JUGA: TelkomClick 2023: Kesiapan Kerja Karyawan dalam Sukseskan Strategi Five Bold Moves di Tahun 2023
Selain itu, terdapat 3.197 kasus sembuh pada hari ini sehingga totalnya mencapai 6.319.990 kasus. Satgas juga mencatat 31 kasus meninggal sehingga totalnya mencapai 158.768 kasus.
Adapun, pertambahan kasus positif dan sembuh pada hari ini merupakan hasil pemeriksaan terhadap 62.734 spesimen.
Sementara itu, jumlah kasus aktif naik 2.075 kasus per 4 November 2022 atau totalnya menjadi 34.155 kasus. Kemudian, sebanyak 6.042 orang saat ini masih dinyatakan sebagai pasien suspek Covid-19.
BACA JUGA: Indonesia Tidak Masuk Daftar 10 Negara G20 yang Alami Inflasi Tertinggi
Pada hari ini, total penerima vaksin dosis pertama bertambah sebanyak 8.868 orang. Dengan demikian, total masyarakat yang telah mendapatkan vaksin dosis pertama sebanyak 205.175.870 penduduk. Lalu, sebanyak 20.732 orang menerima vaksin dosis kedua atau totalnya menjadi 171.958.064 orang.
Vaksin dosis ketiga telah diberikan kepada 72.212 orang pada hari ini, sehingga total masyarakat yang telah menerima suntikan vaksin dosis ketiga sebanyak 65.265.861 dan total penerima vaksin dosis keempat bertambah 3.498 orang atau menjadi 675.281 orang yang merupakan tenaga kesehatan (nakes).
BACA JUGA: Finnet Dukung Digitalisasi Sistem Pembayaran Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Polres Magelang Kota Amankan 100 Kilogram Bahan Mercon, 1 Pelaku Ditangkap
- 11,39 Juta Wajib Pajak Telah Lapor SPT Tahunan
- Alasan Kejagung Tuntut Teddy Minahasa Hukuman Mati
- KPK Duga Rafael Alun Trisambodo Terima Gratifikasi Dalam Bentuk Uang
- Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, PDIP Klaim Tidak Ada Beda Sikap dengan Jokowi
Advertisement

Belasan Motor Milik Remaja Pelaku Perang Sarung Disita hingga Lebaran
Advertisement

Ini Wisata Air di Wilayah Terpencil Gunungkidul yang Menarik Dikunjungi
Advertisement
Berita Populer
- Catat! Ada Tambahan Jadwal KRL Jogja Solo, Hari Ini!
- Ini Jadwal Kereta Bandara Jogja YIA, Sabtu 1 April 2023
- Rekor Tertinggi! 700 Ribu Kasus TBC Ditemukan Sepanjang 2022
- Tiket Bisa Dibeli Online, Ini Jadwal Bus DAMRI Jogja-Bandara YIA Sabtu 1 April 2023
- Prakiraan Cuaca DIY, Sabtu 1 April 2023: Siang Ini, Sleman Hujan Petir
- Top 7 News Harianjogja.com, Sabtu 1 April 2023
- Polres Magelang Kota Amankan 100 Kilogram Bahan Mercon, 1 Pelaku Ditangkap
Advertisement
Advertisement