Advertisement
Gelombang ke-28 Resmi Dibuka, Ini Tips Lolos Program Kartu Prakerja

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Program Kartu Prakerja gelombang ke-28 resmi dibuka pada Selasa (10/5/2022).
Hal tersebut diumumkan langsung oleh tim Kartu Prakerja melalui akun Instagram resmi mereka @prakerja.go.id.
Advertisement
"Gelombang 28 yuk dibuka yuk! Share ke FB dan IG Story kalian ya #SiapDariSekarang," tulis mereka, dikutip Selasa.
Bagi Anda yang belum lolos pendaftaran hingga gelombang 27 kemarin, simak tip berikut ini agar lolos program Kartu Prakerja gelombang 28.
1. Penuhi semua syarat yang ada
Program Kartu Prakerja terbuka bagi semua Warga Negara Indonesia (WNI) berusia minimal 18 tahun dan tidak sedang mengikuti pendidikan formal.
Kendati demikian, bagi anda yang menyandang status sebagai pejabat negara, pimpinan dan anggota DPRD, aparatur sipil negara (ASN), prajurit TNI, anggota Polri, kepala desa dan perangkat desa, direksi, komisaris, dewan pengawas pada BUMN atau BUMD tidak diperkenankan mengikuti program ini.
Syarat lainnya, calon peserta tidak terdaftar sebagai penerima bantuan dari pemerintah, seperti Bantuan Sosial Kementerian Sosial (DTKS), penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU), Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) atau penerima Kartu Prakerja gelombang sebelumnya.
Selain itu, dalam satu Kartu Keluarga (KK), hanya dibatasi dua anggota keluarga yang dapat menjadi peserta Kartu Prakerja.
2. Gunakan surel dan nomor ponsel aktif saat mendaftar
Pastikan e-mail dan nomor handphone anda yang digunakan untuk mendaftar masih aktif. Ini perlu, lantaran verifikasi akun dan setiap informasi akan disampaikan melalui e-mail dan SMS.
3. Pastikan data saat mendaftar sesuai dengan data Disdukcapil
Apabila data anda tidak sesuai, anda bisa menghubungi Dukcapil melalui telepon 1500537, Whatsapp/SMS 08118005373, e-mail ke [email protected], atau kunjungi kantor Dukcapil terdekat untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
4. Unggah foto KTP yang jelas
Gunakan kamera handphone anda saat akan mengunggah foto KTP, bukan dari galeri. Jika Anda mendaftar melalui komputer, maka lanjutkan pendaftaran melalui browser handphone anda.
5. Verifikasi foto wajah
Kebanyakan calon peserta seringkali mengeluhkan tahap verifikasi foto wajah. Ini, lantaran calon peserta banyak yang gagal saat melakukan verifikasi foto wajah.
Agar berhasil pada tahap ini, ambil swafoto atau selfie dengan kamera handphone. Pastikan wajah anda terlihat jelas dengan pencahayaan yang cukup.
Jangan menggunakan aksesoris seperti topi, kacamata, masker, KTP dan lainnya.
Terakhir, izinkan situs perambah untuk mengetahui lokasi Anda. Caranya, dengan tap tombol allow atau izinkan ketika notifikasi muncul.
Selamat mencoba!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 11 Juli 2025: Dari Polda Jateng Grebek Pabrik Pupuk Palsu sampai Penemuan Mayat Pegawai Kemendagri
Advertisement

Ruas JJLS Baron Ambles, Pengguna Jalan Diminta Berhati-Hati
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Sertipikat Elektronik Diterapkan Bertahap, Sertipikat Tanah Lama Tetap Berlaku
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
Advertisement
Advertisement