Advertisement
Din Syamsuddin Deklarasikan Partai Pelita
Din Syamsuddin - Antara
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin, mendeklarasikan berdirinya Partai Pelita di Gedung Joang 45, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (28/2/2022).
Din Syamsuddin menjelaskan deklarasi Partai Pelita dilakukan di Gedung Joang 45, Menteng, Jakarta Pusat karena tempat tersebut bersejarah bagi bangsa Indonesia.
Dia belum banyak memberikan pernyataan usai pelaksanaan deklarasi. Namun, berjanji akan memberikan keterangan pers saat perkenalan pengurus di salah satu hotel di Jakarta Barat.
Advertisement
"Nanti akan ada beberapa tokoh yang kami undang," ujar Din, Senin (28/2/2022).
Diketahui, Partai Pelita merupakan partai politik yang telah mengantongi Surat Keputusan Pengesahan Badan Hukum dari Kementerian Hukum dan HAM.
Jabatan ketua umum partai dipegang Beni Pramula, mantan ketua umum Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KLH Siapkan Gugatan Triliunan Perusahaan Pemicu Banjir Sumatera
- Anwar Ibrahim Umumkan Malaysia Ikut Misi Kemanusiaan Gaza
- Indonesia Pulangkan 27.768 WNI dari Konflik dan Kejahatan Global
- Iran Memanas, Reza Pahlavi Ungkap Peta Jalan Transisi
- Kisah Inspiratif: Penjual Es Kelapa Daftarkan 24 Keluarga untuk Haji
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Kesepian Dinilai Melukai Otak seperti Nyeri Fisik, Ini Dampaknya
- Longsor Terjang Jumapolo-Jatiyoso, Akses Jalan Sempat Terputus
- DLH Gunungkidul Anggarkan Rp160 Juta untuk Pakan Monyet
- Kim Jong Un Rombak Pengawal, Khawatir Skenario Ukraina
- Bus DAMRI Karimunjawa Resmi Beroperasi, Tarif Rp7.000
- Putri KW Lolos 16 Besar India Open 2026 Usai Kalahkan Li
- Hujan Angin Terjang Bantul, Puluhan Pohon Tumbang di 8 Wilayah
Advertisement
Advertisement





