Advertisement

Promo November

Dirjen Vokasi: Link And Match Juga Diberlakukan di Pendidikan Nonformal

Newswire
Jum'at, 17 Desember 2021 - 14:47 WIB
Sunartono
Dirjen Vokasi: Link And Match Juga Diberlakukan di Pendidikan Nonformal Dirjen Vokasi Kemendikbudriste Wikan Sakarinto (kedua dari kanan) saat memberikan penghargaan. - Antara.

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA--Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Wikan Sakarinto mendorong lembaga kursus dan pelatihan (LKP) atau lembaga pendidikan nonformal mampu menghasilkan tenaga terampil yang sesuai dengan kebutuhakn industri. Oleh karena itu program link and match dengan industri tidak hanya diberlakukan di SMK maupun perguruan tinggi namun juga pada lembaga kursus.

BACA JUGA : Sekolah di DIY Akhirnya Diliburkan pada Akhir Tahun

Advertisement

Wikan mengatakan layaknya SMK dan perguruan tinggi vokasi, program link and match harus melekat pada setiap LKP di berbagai daerah. "Kami tidak ingin membedakan link and match untuk perguruan tinggi vokasi, SMK, atau LKP. Sebisa mungkin harus benar-benar sesuai dengan kebutuhan industri," kata Wikan usai acara Evaluasi Program Kursus dan Pelatihan dan Pemberian Apresiasi Tahun 2021 di Jogja, Kamis malam.

Ia menambahkan harapannya ke depan, tenaga kerja yang dibutuhkan dunia industri tidak hanya didukung oleh lulusan pendidikan formal, tetapi juga nonformal yang juga memiliki peluang. "Justru banyak sekali kesempatan untuk lulusan satuan pendidikan nonformal ini berkiprah di dunia kerja," kata dia.

Ia mendorong LKP untuk terus meningkatkan kualitas pelatihan, pada 2021 ini ada sekitar 50.000 lulusan LKP terserap dunia industri melalui Program Pendidikan Kecakapan Kerja (PKK) dan 16.000 lebih menjadi wirausaha melalui Program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW). "Bayangkan hanya dalam waktu sekian bulan yang tadinya SDM kurang berdaya bisa langsung diserap industri," ujar Wikan.

Apabila keselarasan antara dunia kerja dan LKP ke depan semakin diperkuat, ia optimistis SDM yang terserap di dunia kerja atau industri di Tanah Air juga semakin meningkat dalam rentang waktu yang relatif cepat.

BACA JUGA : Prodi Sarjana Terapan FE UNY Perkuat Program Link and ...

“Kami juga memberikan penghargaan kepada puluhan LKP termasuk Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat dan Lembaga Sertifikasi Kompetensi. Penghargaan itu diberikan melalui lima kategori lomba yang harapannya menjadi penyemangat dari setiap lembaga untuk berkarya,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Terbaru KA Bandara YIA Xpress Jumat 22 November 2024

Jogja
| Jum'at, 22 November 2024, 06:37 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement