Viral Makan Nasi Angkringan, Berdua Habis Rp106.000
Advertisement
Harianjogja.com, SOLO--Angkringan selama ini dikenal dengan menu makanan bertarif murah.
Namun baru-baru ini viral video TikTok yang memperlihatkan pria makan di angkringan dengan harga mahal. Dia makan berdua habis Rp106.000.
Advertisement
Angkringan identik dengan makanan murah dengan aneka pilihan lauk pauk, seperti aneka sate, aneka gorengan, nasi kucing, serta aneka minuman. Tetapi, berbeda dengan angkringan yang satu ini.
Pasalnya, video yang ramai diunggah ulang oleh beberapa akun Instagram itu, salah satunya pengelola akun Instagram @agendasolo itu, pembeli hanya mengambil menu makanan sosis, minuman dan beberapa sate serta dua nasi kucing dengan harga total Rp106.000.
“Nah ini aku beli ini sama dua, total Rp106.000 sama minuman dua. Ini di nota enggak ada rinciannya, tapi totalnya Rp106.000. Tapi gue tahu ini paling mahal [sambil nunjuk sosis] Rp25.000 dan nasi Rp5.000,” ungkap pria yang mengenakan kaus hitam itu menceritakan makan di angkringan mahal yang kini menjadi viral itu.
BACA JUGA: Karang Taruna DIY Dukung Polisi Tindak Tegas Pelaku Klithih & Tawuran
Meski tidak diketahui lokasi angkringan tersebut, video ini menjadi viral, bahkan telah ditonton lebih dari 54.000 kali dan ramai dikomentar netizen.
Beberapa netizen membandingkan angkringan di Kota Solo dan sekitarnya yang harganya masih murah. Bahkan, dengan Rp10.000 saja sudah kenyang.
“Neng area Solo Raya 10.000 wes turah wareke [di Soloraya Rp10.000 sudah lebih-lebih kenyangnya],” ujar salah satu netizen.
“Alhamdulillah di skh, solo Berdua ga sampe 50 udah kenyang bgt,” ucap netizen lainnya.
“Ning solo 20 ewu sak mleker mu [di Solo Rp20.000 sudah sekenyangmu],” imbuh netizen satu lagi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Solopos.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Lewat Film, KPU DIY Ajak Masyarakat untuk Tidak Golput di Pilada 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat
- Belasan Provinsi Rawan Pilkada Dipantau Komnas HAM
- Menteri Satryo Minta Kemenkeu Kucurkan Dana Hibah untuk Dosen Swasta
- Menpar: Kunjungan Wisatawan ke Bali Belum Merata
- Bawaslu Minta Seluruh Paslon Fokus Menyampaikan Program saat Kampanye Akbar
- Vonis terhadap Presiden Terpilih AS Donald Trump dalam Kasus Uang Tutup Mulut Kembali Ditunda
- Para Calon Kepala Daerah Diingatkan Tidak Berkampanye Saat Masa Tenang
Advertisement
Advertisement