Advertisement
Penyerang Imam di Masjidil Haram Mengaku Imam Mahdi

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Pria pelaku penyerangan terhadap imam Masjidil Haram pada pekan lalu disebut mengklaim dirinya sebagai Imam Mahdi atau pemimpin umat akhir zaman, menjelang kiamat.
Hal itu terungkap setelah Kepolisian Arab Saudi mengidentifikasi pria tersebut. Pria ini mencoba menyerang seorang imam Masjidil Haram saat sedang memberikan khotbah salat Jumat (21/5/2021).
Advertisement
"Polisi yang menyelidiki insiden tersebut kemudian mengungkapkan bahwa penyerang mengaku sebagai 'Mahdi yang menunggu (Mesias)'," tulis laporan Arab News, Minggu (23/5/2021).
BACA JUGA : Pria Bawa Senjata Serang Khatib di Masjidil Haram
Mengenakan pakaian ihram, pelaku membawa tongkat dan berusaha naik ke mimbar ketika Sheikh Bandar Baleelah. Namun serangan di Masjidil Haram itu berhasil dihentikan oleh petugas keamanan bernama Al-Zahrani di tengah adegan dramatis yang disiarkan langsung televisi pada Jumat.
Sheikh Baleelah melanjutkan khotbahnya meskipun drama tersebut sedang berlangsung. Investigasi awal oleh polisi mengungkapkan bahwa pelakunya adalah warga negara Arab Saudi berusia 40 tahun, menurut surat kabar Al-Watan.
BACA JUGA : Pemuda Tewas Setelah Diteriaki Klithih di Turi, 9 Orang Jadi
Sukses menjalankan tugasnya, petugas Al-Zahrani dipuji sebagai "pahlawan" oleh para pengguna media sosial. Banyak warga yang mengucapkan terima kasih karena ia sukses menjaga keamanan di Masjidil Haram.
#WATCH: A man is arrested after charging and trying to access pulpit from which the imam was delivering Friday sermon at #Makkah’s Grand Mosque #SaudiArabia https://t.co/Y2mCZjHZQb pic.twitter.com/NecYilXvzz
— Arab News (@arabnews) May 21, 2021
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

Jalan Trisik Penghubung Jembatan Pandansimo di Kulonprogo Rusak Berat Akibat Truk Tambang
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement