Advertisement
53 Awak Nanggala-402 Dinyatakan Gugur, Panglima TNI: Prajurit Terbaik Hiu Kencana
Panglima TNI Hadi Tjahjantomemberikan keterangan dalam konferensi pers terkait kondisi pencarian KRI Nanggala-402, Sabtu (24/4/2021) - Twitter/@PuspenTNI
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Panglima TNI Hadi Tjahjanto mewakili TNI turut menyampaikan duka mendalam usai menyatakan bahwa 53 personil KRI Nanggala-402 telah gugur. Menurutnya, para kru KRI Nanggala-402 merupakan prajurit terbaik.
"Prajurit-prajurit terbaik Hiu Kencana telah gugur saat melaksanakan tugas di Perairan Utara Bali. Atas nama TNI saya sampaikan duka cita kepada seluruh keluarga prajurit yang gugur," ujarnya pada konferensi pers, Minggu (25/4/2021).
Advertisement
BACA JUGA: Halau Pemudik, 11 Titik Perbatasan di DIY Dijaga Polisi
Hadi memastikan seluruh kru kapal selam KRI Nanggala-402 gugur. Hal itu ditetapkan berdasarkan sejumlah bukti otentik yang ditemukan.
"Kemarin sudah kita temukan barang-barang yang diyakini milik KRI Nanggala. Hari ini minggu [25/4/21], berdasarkan bukti-bukti otentik tersebut dapat dinyatakan bahwa KRI Nanggala 402 telah tenggelam dan seluruh awaknya telah gugur," ujar Hadi.
Sebelumnya, KRI Nanggala-402 dinyatakan putus kontak sejak Rabu (21/4/2021) kemungkinan tenggelam di perairan dekat Celukan Bawang, desa yang berada di wilayah utara Bali.
Pada Sabtu (24/4/2021), TNI Angkatan Laut kemudian menaikkan status hilangnya KRI Nanggala 402 dari submiss atau hilang kontak menjadi subsunk atau tenggelam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Tak Kuat Menanjak Truk Bermuatan Kayu Tabrak Mobil di Dlingo Bantul
Advertisement
Tren Wisata Solo Bergeser ke Destinasi Publik dan Hits Baru
Advertisement
Berita Populer
- Chelsea Tunjuk Rosenior Gantikan Maresca, Berikut Profilnya
- Ridwan Kamil dan Atalia Resmi Bercerai Tanpa Konflik
- Polresta Jogja Selidiki Teror ke Guru Besar UGM Zainal Arifin Mochtar
- Survei LSI: Publik Ogah Pilkada Dipilih DPRD
- Percepat Pola Tanam, Bantul Targetkan Luas Tanam Padi 35.000 Hektare
- Larangan Buang Sampah Basah ke Depo di Jogja Diklaim Berhasil
- Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Harga Rp455 Juta
Advertisement
Advertisement



