Antisipasi Ledakan Kasus Covid-19, Begini Strategi Pemerintah
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Kementerian Kesehatan menyiapkan skema untuk menambah tenaga kesehatan yang bertugas menangani Covid-19 untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 usai libur Natal dan Tahun Baru.
Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Kemenkes Abdul Kadir mengatakan selain menambah kapasitas rumah sakit, Kemenkes sudah menyiapkan tambahan SDM dengan skema penugasan dokter spesialis dan internship.
Advertisement
“Januari nanti ada rekrutmen dan distribusi dokter spesialis ke RS yang membutuhkan. Kemudian penugasan internship, ada sekitar 4.000 mahasiswa kedokteran lulus tahun ini dan kita harapkan 60 persen dari mereka akan internship dan akan dialokasikan ke RS yang butuh tenaga ekstra,” jelasnya pada konferensi pers, Senin (28/12/2020).
Kemudian, Kadir menjelaskan, melalui Nusantara Sehat individu, para tenaga kesehatan akan ditugaskan ke RS yang membutuhkan.
“Kami juga beikan kesempatan RS yang sangat butuh SDM untuk melakukan rekrutmen langsung sesuai tata cara yang diatur. Dan laporan rekrutmen itu dilaporkan ke Kemenkes. Kemenkes akan buat SK untuk membayarkan mereka tenaga kesehatan,” ungkapnya.
Kadir juga menyebutkan Kementerian Kesehatan telah meminta agar dinas kesehatan di daerah melakukan penambahan kapasitas tempat tidur sebanyak 30 persen—40 persen, terutama di sembilan provinsi dengan tingkat pemanfaatan tempat tidur di rumah sakit untuk pasien Covid-19 di atas 80 persen.
"Secara nasional, tingkat pemanfaatan tempat tidur 64 persen. Namun, terdapat sembilan daerah yang pemanfaatannya di atas 80 persen di antaranya Provinsi Banten dan DKI Jakarta," ujar Abdul dalam konferensi pers virtual Senin (28/12/2020).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Spanduk Tolak Politik Uang Ramai di Sleman Jelang Pilkada 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Vonis terhadap Presiden Terpilih AS Donald Trump dalam Kasus Uang Tutup Mulut Kembali Ditunda
- Para Calon Kepala Daerah Diingatkan Tidak Berkampanye Saat Masa Tenang
- Retno Marsudi Ditunjuk sebagai Direktur Non-eksekutif Perusahaan Gurn Energy Singapura
- Hoaks Selama Tahap Awal Pilkada hingga Masa Tenang Terkendali, Ini Tanggapan Kemkomdigi
- Bawaslu Bakal Terapkan Teknologi Pengawasan Pemungutan Suara di Pilkada 2024
- Jokowi dan SBY Tak Hadir dalam Kampanye Akbar Satu1n Jakarta, Ridwan Kamil: Dukungan Tetap
- Hoaks di Masa Tenang Pilkada Jadi Sorotan Bawaslu, Ini 5 Provinsi Paling Rawan
Advertisement
Advertisement