Advertisement
Di Tengah Bayang-Bayang Resesi, Utang Indonesia Tambah Jadi Rp5.515 Triliun per Akhir Agustus
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Di tengah bayang-bayang resesi akibat pandemi Covid-19, Kementerian Keuangan Melaporkan rasio utang Indonesia per akhir Agustus 2020 mengalami kenaikan sekitar Rp251 triliun dibandingkan semester I/2020. Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara mengatakan bahwa hingga pertengahan tahun utang nasional mencapai Rp5.264 triliun.
Angka tersebut 32,96 persen dari total produk domestik bruto (PDB) yang besarnya sekitar Rp15.972 triliun.
Advertisement
“Rasio utang terhadap PDB ada angka terakhir. Sampai Agustus sebesar 34,53 persen,” katanya saat rapat kerja dengan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Senin (7/9/2020).
BACA JUGA: Digelar dalam 2 Format, FKY 2020 Tetap Bergerak di Tengah Pandemi
Jika terjadi kenaikan 34,53 persen, maka utang Indonesia sekitar Rp5.515 triliun. Suahasil menjelaskan bahwa rasio utang cenderung naik dipengaruhi oleh suku bunga dan nilai tukar serta peningkatan penerbitan SBN untuk memenuhi kebutuhan pembiayaan seiring dengan pelebaran defisit untuk penangan Covid-19.
Berdasarkan Undang-Undang nomor 17 tahun 2013 tentang keuangan negara, rasio utang Indonesia masih aman jika di bawah 60 persen.
Sementara itu, Suahasil menjelaskan rasio keseimbangan primer terhadap produk domestik bruto (PDB) hingga semester I negatif Rp100,18 triliun.
“Sehingga rasio keseimbangan primer terhadap PDB sampai Juni mencapai -0,61 persen,” jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
- Kereta Khusus Petani Pedagang Rute Merak-Rangkasbitung Siap Beroperasi
- Jaksa Umumkan Tersangka Baru dalam Kasus Perampokan Museum Louvre
- WHO Sebut Cacar Monyet Terdeteksi di 5 Negara di Luar Afrika
- Mulai 3 November, Tiket Pendakian Gunung Rinjani Resmi Naik
Advertisement
Serap Tenaga Kerja, Pemerintah Fokus Berangkatkan Transmigrasi Lokal
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- DPRD DIY Bentuk 4 Pansus Pengawasan Perda
- Catat! Ini Jadwal SIM Corner JCM dan Ramai Mall Selama November 2025
- 8 Juta Wisatawan Kunjungi Kota Jogja, Belanjakan Rp2,2 Juta per Orang
- Napoli vs Como Skor 0-0 Diwarnai Penalti Gagal
- Liverpool vs Aston Villa Skor 2-0, The Red Akhiri 4 Kekalahan Beruntun
- Rocky Gerung Sebut Pemuda Calon Pemimpin Bangsa Harus Lulus Tiga Ujian
- Truk Tangki BBM Terguling Picu Rumah hingga Toko di Cianjur Terbakar
Advertisement
Advertisement



