Advertisement
Beri Penghargaan ke Fadli Zon dan Fahri Hamzah, Jokowi: Saya Berkawan Baik

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA-Politikus Fadli Zon dan Fahri Hamzah selama ini terkenal getol mengkritik Jokowi. Namun belakangan keduanya justru mendapat penghargaan dari Presiden.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan tanda jasa dan tanda kehormatan Republik Indonesia kepada 53 orang, dua di antaranya politikus Fadli Zon dan Fahri Hamzah. Banyak pihak mempertanyakan penghargaan tersebut lantaran Fadli dan Fahri kerap mengkritik Jokowi.
Advertisement
Mantan gubernur DKI Jakara ini memastikan dirinya berteman baik dengan politikus Partai Gerindra dan Partai Gelora tersebut. "Jadi saya berkawan baik dengan Pak Fahri Hamzah, berteman baik dengan Pak Fadli Zon. Inilah Indonesia," ujarnya di Istana Negara, Jakarta, Kamis (13/2020).
Menurut Jokowi, kritik Fadli dan Fahri merupakan hal yang wajar dalam negara demokrasi. "Bahwa misalnya ada pertanyaan mengenai Pak Fahri Hamzah, kemudian Pak Fadli Zon, berlawanan dalam politik, kemudian berbeda dalam politik. Ini bukan berarti kita bermusuhan dalam berbangsa dan bernegara. Ya inilah yang namanya negara demokrasi," tuturnya.
Jokowi menganugerahi Fadli dan Fahri Bintang Mahaputera Nararya terkait posisinya sebagai wakil ketua DPR periode 2014-2019. Dia mengatakan penghargaan diberikan atas dasar jasa-jasa para penerima.
"Penghargaan ini diberikan kepada beliau-beliau yang memiliki jasa terhadap bangsa dan negara. Dan ini lewat pertimbangan-pertimbangan matang oleh Dewan Tanda Gelar dan Jasa. Jadi pertimbangannaya sudah matang," katanya.
Sebelumnya, Jokowi menganugerahkan tanda jasa dan tanda kehormatan kepada 53 orang tokoh dalam rangka memperingati HUT ke-75 Republik Indonesia. Berdasarkan keterangan resmi Biro Pers Sekretariat Presiden, upacara penganugerahan digelar di Istana Negara, Jakarta, Kamis dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Sekretaris Militer Presiden, Mayor Jenderal TNI Suharyanto mengatakan pemberian anugerah tanda jasa ini didasari Keputusan Presiden Nomor 51, 52, dan 53/TK/TH 2020 tanggal 22 Juni 2020 dan Nomor 79, 80, dan 81/TK/TH 2020 tanggal 12 Agustus 2020.
Artikel ini telah tayang di Okezone.com berjudul "Jokowi: Saya Berkawan Baik dengan Pak Fadli Zon dan Pak Fahri Hamzah"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : iNews.id
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kasus Jemaah Haji Ilegal, Polri dan Imigrasi Didesak Segera Menindak Pelaku
- Lebih dari 84 Ribu Warga Afghanistan di Pakistan Dipulangkan
- Dugaan Pelecehan Seksual oleh Dokter di Malang, Polisi Cari Alat Bukti
- Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Konser Tur di Jepang
- 12 Orang Terjaring OTT Politik Uang di PSU Kabupaten Serang, Bawaslu: Kami Dalami
Advertisement

Jadwal KA Bandara YIA Berangkat dari Stasiun Tugu Jogja Hari Ini 21 April 2025
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Putin Umumkan Gencatan Senjata di Ukraina Demi Paskah
- KAI Operasionalkan Kereta Bersubsidi Selama Libur Paskah, Berikut Daftarnya
- Pesan Menag ke Jemaah Calon Haji, Jangan Lupa Doakan Palestina
- Ketua MPR Sambut Positif Usulan 3 April Diperingati Hari NKRI
- Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Konser Tur di Jepang
- Pagi Ini Ada Demo Bela Palestina di Depan Kedubes Amerika Serikat
- AS Soroti Peredaran Barang Bajakan di Indonesia, Begini Respons Mendag Budi Santoso
Advertisement